Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Sentuhan TNI Kebut Perbaikan RTLH Veteran RI di Bangkalan

Dibaca: 113 Oleh 26 Sep 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Bangkalan,- Anggota TNI dari Koramil 0829-04/Burneh Kodim 0829/Bangkalan dan warga mengebut penyelesaian perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH) milik Veteran RI, sebelum HUT TNI ke 71 tanggal 5 Oktober 2016 mendatang. “Sekarang masih proses pembuatan, tapi bisa akan selesai tepat waktu,” kata Danramil 0829-04/Burneh jajaran Kodim 0829/Bangkalan Kapten Cpl Subandi yang juga jadi perwira lapangan RTLH.

“Memasuki hari ke -7 ini, rumah warga tidak layak huni yang disentuh oleh TNI Kodim 0829/Bangkalan bersama warga Desa Jambu. Mudah-mudahan target rehap RLTH bisa tercapai bahkan terlampaui,’’ tandas Kapten Cpl Subandi, Senin (26/09/2016).

Dijelaskan Kapten Cpl Subandi, kondisi rumah Veteran RI Bapak Rebet yang ada di RT 01/RW 03 Desa Jambu Kecamatan Burneh selama ini cukup memprihatinkan.

Jika hujan atap banyak yang bocor, sementara dinding rumah terbuat dari anyaman bambu atau gedheg.

Baca juga:  Peduli Masyarakat, Kodim Kediri Khitan 109 Anak Secara Massal

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel