TNI AD – Lamongan. Bertempat di Desa Mantup, Kecamatan Mantup, Kabupaten Lamongan, Batuud Koramil 0812/03 Mantup bersama anggotanya melaksanakan karya bakti dalam pembukaan jalan menuju lahan tanaman jagung. Kegiatan ini dilaksanakan sebelum acara Panen Raya Jagung minggu depan.
Selaku Babinsa yang merupakan ujung tombak satuan teritorial mempunya kewajiban untuk mengajak masyarakat khususnya para petani, agar dengan sukarela melaksanakan karya bakti. “Karya Bhakti ini untuk kepentingan petani, jadi para petani dengan sukarela membantu kami melakukan kegiatan ini,” jelas Batuud Koramil 0812/03 Mantup.
Kegiatan karya bakti ini dilaksanakan sekaligus juga wujud dari kepedulian aparat kewilayahan dalam membantu pemerintah, baik pusat maupun daerah. Tujuan karya bakti pembuatan jalan tersebut untuk mempermudah jalan masuk saat kegiatan panen raya jagung yang rencananya akan dilaksanakan minggu depan. “Rencananya kami dan petani akan menyelesaikan karya bakti ini secepatnya, mengingat waktu sudah semakin dekat dan jarak jalan yang kami kerjakan sekitar 5 Km,” jelas Danramil 0812/03 Mantup.
’’Saya juga menyampaikan dan berharap kegiatan seperti ini kedepan dipertahankan dan ditingkatkan demi terciptanya kemanunggalan TNI rakyat khususnya di desa Mantup ini,” pungkas Danramil 0812/03 Mantup.