
Lembah Tidar (22/12). Sebanyak 679 taruna/taruni Akademi Militer menerima ceramah pembekalan dari tenaga ahli Lemhanas yang disampaikan oleh DR. Panutan S. Sulendrakusuma, SH, SE, MT,Ak di gedung AH. Nasution kompleks Akademi Militer Magelang. Dalam kesempatan tersebut, Wakil Gubernur Akmil, Brigjen TNI Dudung Abddurahman, SE, MM yang mewakili dan membacakan amanat Gubernur menyampaikan bahwa ceramah ini sangat penting bagi para taruna/taruni Akmil, karena 30 tahun mendatang, para taruna mengalami masa Indonesia emas pada tahun 2045 dan kalianlah yang akan mengawal dan memimpin bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Sementara itu, DR. Panutan, tenaga ahli bidang ekonomi Lemhanas dalam ceramahnya menyampaikan rasa bangga karena bisa memberikan pembekalan kepada para taruna/taruni calon pemimpin masa depan, dimana Indonesia akan mengalami masa emas pada tahun 2045 atau 30 tahun mendatang. Menurut DR.Panutan yang juga ketua tim penyusun skenario Indonesia 2045 menyampaikan ada 4 skenario yaitu “mata air, sungai, kepulauan dan air terjun”. Indonesia emas itu sendiri merupakan suatu keadaan yang diisi generasi baru Indonesia pada 2045 yang mempunyai cara pandang berbeda dengan generasi sebelumnya karena perkembangan teknologi dan kepentingan yang bersifat integrasi fungsional yang lebih penting dari politik. Untuk itulah maka pembentukan karakter dan moralitas generasi muda tidak bisa ditawar lagi dalam menyongsong Indonesia emas 2045.