Skip to main content
Kodiklat

Kasad Diraja Brunei Darussalam Kunjungi Denkavkud Kodiklat TNI AD

Dibaca: 189 Oleh 24 Des 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Komandan Kodiklat TNI AD, Letjen TNI Agus Sutomo, SE menerima kunjungan Kepala Staf Tentara Darat Diraja Brunei Darussalam Brigjen Pengiran Datuk Sri Pahlawan Aminan. Kunjungan atar dua negara sahabat ini merupakan  wahana bagi militer kedua negara untuk mempererat dan meningkatkan tali persaudaraan yang sudah ada, sehingga nantinya dapat meningkatkan hubungan dan kerjasama yang erat kedua Bangsa dan Negara khususnya militer, sehingga hubungan dan kerja sama antara kedua negara menjadi lebih baik dan lebih erat lagi, khususnya antara Lembaga Pendidikan Angkatan Darat Brunei Darussalam dengan Kodiklat TNI AD sebagai dapur militer TNI AD, Selasa (22/12).

Dalam kunjungannya Kepala Staf Tentara Darat Diraja Brunei Darussalam mengatakan, kunjungan ini merupakan kerjasama dalam hal menjalin peningkatan hubungan dibidang pertahanan antara kedua negara, khususnya kerjasama dibidang pendidikan dan pelatihan, sebagai upaya untuk meningkatkan kapabilitas maupun kemampuan personel Angkatan Bersenjata kedua negara.

Usai penyambutan, Kepala Staf Tentara Darat Diraja Brunei Darussalam beserta rombongan melaksanakan penyematan Brivet Berkuda oleh Danpusenkav Kodiklat TNI AD Brigjen TNI Anang Dwitono, S.E., yang sebelumnya rombongan melaksanakan ketangkasan berkuda. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakasad Letjen TNI Erwin Sahpitri dan Pangdam III/Slw beserta pejabat Suad lainya.(Penerangan Sdirum Kodiklat TNI AD).

Baca juga:  IRDAM I/BB PIMPIN RAPAT LATIHAN KESIAPSIAGAAN PENANGGULANGAN BENCANA ALAM KODAM I/BB TA 2014

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel