Skip to main content
Satgas Pamtas

Tingkatkan Imun dan Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Ajak Senam Pagi Siswa SD

Dibaca: 9 Oleh 03 Sep 2022Tidak ada komentar
Tingkatkan Imun dan Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Ajak Senam Pagi Siswa SD
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jakarta, tniad.mil.id – Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ melalui Pos Bolakme menagajak sekaligus melatihkan senam pagi kepada siswa dan siswi Sekolah Dasar Inpres Distrik Bolakme Kabupaten Jayawijaya, Papua, Kamis (1/9/2022).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas, Danpos Bolakme Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Kapten Inf Oslan Purba menyampaikan bahwa tujuannya untuk meningkatkan fisik dan imun tubuh serta meningkatkan motivasi belajar anak-anak.

Tingkatkan Imun dan Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Ajak Senam Pagi Siswa SD

“Senam secara bersama ini, selain untuk meningkatkan imun tubuh, harapannya juga mereka bisa lebih bersemangat serta bergairah beraktivitas di dalam proses belajar sehari-hari,” ujarnya.

Menurut Danpos, senam pagi dilakukan sebelum pelaksanaan proses belajar mengajar sekolah. pelatihan ini sendiri dimaksuskan supaya para siswa dapat berkreasi, lebih terampil dan kreatif dalam melakukan senam pagi.

Tingkatkan Imun dan Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Ajak Senam Pagi Siswa SD

Usai senam Prajurut TNI Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ membagikan kue coklat yang merupakan ciri khas makanan ringan TNI dan sangat disukai oleh anak-anak.

Sementara itu, Gerannus salah satu Guru SD Inpres Bolakme mewakili kepala sekolah dan guru-guru lainnya mengucapkan terima kasih kepada personel Satgas Pos Bolakme yang bertugas didistrik Bolakme.

Baca juga:  Peduli Anak Yatim, Satgas Yonarmed 1 Kostrad Bagikan Paket Sembako

Tingkatkan Imun dan Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Ajak Senam Pagi Siswa SD

“Terima kasih sudah memberikan waktu dan tenaganya untuk mengenalkan dan melatih senam pagi pada siswa dan siswi SD Inpres Bolakme, dengan senam yang teratur siswa menjadi sehat secara fisik, maka kemampuan konsentrasi mereka akan meningkat untuk menerima pelajaran yang diberikan oleh guru di dalam kelas,” kata Gerannus. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel