Skip to main content
Dinas Penerangan

TNI AD-UI Gelar Seminar Nasional Pembinaan Teritorial

Dibaca: 2 Oleh 15 Okt 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI Angkatan Darat bekerja sama dengan Universitas Indonesia (UI) menggelar seminar nasional Pembinaan Teritorial (Binter) 2015 selama dua hari pada tanggal 15-16 Oktober 2015 di kampus UI Depok, Jawa Barat bertajuk “ Mewujudkan Sishanta yang Tangguh Melalui Penguatan Peran Binter TNI AD dalam Membantu Menyiapkan Kekuatan Pertahanan Negara” .

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono menyampaikan Keynote Speech pada pelaksanaan seminar hari pertama. Disampaikan Kasad, tantangan perkembangan lingkungan dan situasi global kedepan yang akan dihadapi semakin kompleks, dan perlu suatu penyempurnaan-penyempurnaan. Sasaran yang diharapkan terkait dengan pelaksanaan seminar ini diharapkan kita mampu menghasilkan rumusan-rumusan yamg bisa mendorong dari lembaga-lembaga legislatif ataupun eksekutif yang memiliki kewenangan untuk membuat atau merumuskan dan melegalisasi aturan-aturan yang dibutuhkan terkait dengan penyelenggaraan binter kedepan.Disamping itu sasaran kegiatan seminar ini ini dapat terselenggaranya sinergitas antara TNI AD dengan pemerintah. Kasad juga mengatakan, bahwa Sishanta ini bisa kita wujudkan apabila ada sinergitas antara Pemerintah dengan TNI maupun dengan komponen-komponen bangsa lainnya.

Baca juga:  Tunjukkan Kemampuan, Junjung Tinggi Sportivitas

Seminar Nasional Binter 2015 dilatarbelakangi atas situasi keamanan global dan regional yang terancam atas kepentingan perebutan sumber-sumber energy/mineral, pangan dan air. Sementara itu strategi yang digunakan bukan lagi berbasis serangan Militer, melainkan melalui perang asymetris. Perang hibrida dan perang proxy (Proxy War).

Universitas Indonesia dalam Press Releasenya sangat mendukung kegiatan ini, Diharapkan seminar nasional yang akan menghadirkan para akademisi UI selaku pembicara ini mampu memberikan gagasan cetak biru (blue print) Sistem Pertahanan Semesta (Sishanta) yang tangguh dan dapat dijadikan pedoman oleh seluruh komponen bangsa serta menjadi ajang diskusi ilmiah untuk membahas alternative dan solusi dalam menghadapi perang asymetris dan proxy War oleh seluruh komponen bangsa.

Tujuan diadakan seminar nasional tentang Binter ini untuk menyamakan persepsi, pola pikir yang komprehensif dan objektif, serta cara bertindak yang professional, proporsional para penggiat territorial. Selain itu diharapkan dari seminat ini dapat disusun draft regulasi yang menjabarkan tentang tugas pokok TNI sesuai dengan UU nomor 34 tahun 2004 dalam membantu pemerintahan, memperkuat penataan komponen cadangan dan komponen pendukung dalam rangka penguatan Sishanta.

Baca juga:  PPAD Komitmen Dukung Kebijakan TNI AD

Seminar ini mengundang para akademisi dan mahasiswa dari sejumlah Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta diantaranya UI, UGM, UNPAD, UNDIP, UNHAS, USU, Universitas Andalas, Universitas Riau, Universitas Airlangga dan Universitas yang berada di luar pulau jawa. (DT/dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel