Skip to main content
Satgas Pamtas

Tradisi Bakar Batu Warnai Perayaan Natal Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Papua

Dibaca: 91 Oleh 28 Des 2022Tidak ada komentar
Tradisi Bakar Batu Warnai Perayaan Natal Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Masyarakat Papua
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jakarta, tniad.mil.id – Kemeriahan perayaan Natal di Pegunungan Bintang, Papua, diwarnai dengan tradisi bakar batu yang digelar Satgas Yonif 143/TWEJ bersama masyarakat di Gereja Khatolik Distrik Serambakon, Papua.

Dalam keterangan tertulis Satgas pada Selasa (27/12/2022), Danpos Serambakon Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf Picih Atmajaya menyampaikan bahwa bakar batu yang digelar usai pelaksanaan ibadah natal tersebut sebagai ungkapan rasa bahagia dan sukacita seraya bersyukur perayaan Natal tahun ini penuh dengan kedamaian.

“Kami hadir untuk melindungi, melayani dan menjaga masyarakat sekaligus untuk merayakan Natal bersama. Hari ini kami melakukan acara bakar batu bersama di Gereja ini. Kami merasa bangga karena menjadi bagian dari keluarga di Kampung ini,” ujarnya.

Dikatakannya, selain bertugas pokok menjaga keamanan di Papua, Satgas juga berkewajiban untuk turut berperan aktif dalam melestarikan kebudayaan nenek moyang masyarakat Papua. Seperi tradisi bakar batu ini yang merupakan tradisi yang dilakukan pada acara-acara besar atau sesuatu yang diistimewakan oleh masyarakat Papua.

Baca juga:  Satgas Yonif 711/RKS Ikuti Kegiatan Advokasi CSO Tingkat Distrik Pencegahan Malaria

Danpos berharap, melalui kegiatan ini dapat mempererat hubungan kekeluargaan antara Satgas Yonif 143/TWEJ dengan masyarakat sehingga dapat mempunyai rasa senasib sepenanggungan antara personel Satgas dengan warga masyarakat di daerah penugasan.

“Kami berharap melalui momentum ini semakin menambah erat dan kuat hubungan kekeluargaan Satgas dengan masyarakat disini,” imbuhnya.

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat Serambakon Bernama Tupo (43) mengaku senang dengan kehadiran Satgas di Kampungnya. Karena menurutnya Satgas selalu ada ketika masyarakat membutuhkan bantuan.

“Saya selaku tokoh masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada Satgas Yonif 143/TWEJ yang telah menjaga masyarakat dan membagikan hadiah Natal serta Al-Kitab untuk kita semua,” tuturnya.

Hal senada juga disampaikan Agustinus (51) Kepala Kampung Serambakon. Dirinya mengucapkan terima kasih karena Satgas telah ikut membantu warganya dari persiapan sampai dengan puncak perayaan Natal di Kampungnya sehingga mereka dapat merayakan Natal dalam suasana kedamaian dan aman.

“Sa ucapkan terimakasih kepada bapak yang sudah bantu kami, semoga Tuhan membalas kebaikan bapak TNI yang telah jaga kami,” ucap Agustinus. (Dispenad).

Baca juga:  Satgas Yonif 642 Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Masjid di Dusun Entikong

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel