Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Anggota Kodim 0412/LU Korem 043/Gatam Gagalkan Aksi Pembegalan.

Dibaca: 3 Oleh 29 Mei 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Bandar Lampung (28/05). Anggota Kodim 0412/Lampung Utara An. Serma Basuki Anggota Koramil 412-01/Tulang Bawang Barat, pada hari Jum’at (27/05) pukul 21:15 wib telah menggagalkan aksi kejahatan pembegalan di wilayah Hajimena (Tabek).

Korban aksi pembegalan yang digagalkan Serma Basuki bernama Tri Ayu Mahasiswi Dian Cipta Cendikia (DCC) Palapa Bandar Lampung yang menggunakan Sepeda Motor Honda Beat dengan NOPOL BE 7144 RT.

Kronologis kejadian, usai Tri Ayu Pulang dari kuliah Sore pukul. 20:00 Wib dari DCC Palapa untuk mengantar rekan kuliahnya yakni sdr. Abdi ke Natar Kabupaten Lampung Selatan, sekembalinya dari mengantar rekannya ke wilayah Natar, saudari Tri Ayu hendak pulang ke rumahnya yang beralamat di Jl. Pulau Batam III Way Halim Permai Gg. Sadewa No 39, korban yang baru sampai di daerah Hajimena dekat Tabek, motor korban di pepet oleh dua orang anak muda yang bermaksud membegal motor sdr. Tri Ayu, korban di tendang hingga jatuh dari motor.

Ketika kendaraan motor nya mau di bawa komplotan begal, si korban berusaha menarik belakang motornya. Dan secara kebetulan Serma Basuki Anggota Kodim 0412/LU yang ingin pulang kerumahnya di kawasan Bandar Lampung yang usai melaksanakan tugas kedinasannya di Koramil 412-01/TBB Kodim 0412/LU tiba di tempat kejadian. Anggota Koramil tsb langsung beradu jotos dengan komplotan begal dan akhirnya komplotan begal tsb kabur tak mampu melawan Anggota Kodim 0412/LU.

Baca juga:  Kasi Ops Korem  043/Gatam  Brifing  dan  Evaluasi Latihan UST Tingkat Kompi Yonif 143/Twej

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel