Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Gesi Tinjau Lahan yang Akan Ditanami Trembesi

Dibaca: 3 Oleh 20 Jan 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat
Pada hari Senin tanggal 18 Januari 2016 Koramil 12/Gesi Kodim 0725/Sragen mengadakan peninjauan lahan untuk ditanami bibit pohon Trembesi di sepanjang jalan lintas utama yang menghubungkan antara Gesi – Tangen dan Gesi – Sukodono dengan panjang jalan sekitar 7.400 M , penanaman ini merupakan Program dari Komando atas dengan bertujuan untuk menciptakan suasana Asri, Sejuk, Bersih, Sehat dan salah satu untuk mendukung program yang dicanangkan oleh pemerintah dan komando atas.
Pentingnya penanaman pohon ini adalah salah satu kepedulian anggota TNI khususnya Koramil 12/Gesi, untuk mencegah timbulnya bencana alam yang sering terjadi akhir akhir ini yaitu banjir dan tanah longsor. Penanaman bibit pohon trembesi ini juga merupakan kegiatan dalam rangka menangani krisis lingkungan dan pemanasan Global yang sedang terjadi saat ini. Peran dan fungsi penanaman ini diantaranya sebagai paru-paru lingkungan yang dapat memberikan kesejukan, kenyamanan, serta kesegaran di lingkungan sekitar kita.
Baca juga:  TINGKATKAN SINERGITAS DAN SOLIDITAS TNI-POLRI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel