Skip to main content
Satgas Pamtas

Bantu Cerdaskan Anak Papua, Satgas Yonif MR 413/Bremoro Berikan Bimbingan Belajar Lapangan

Dibaca: 65 Oleh 24 Jul 2020Tidak ada komentar
Bantu Cerdaskan Anak Papua, Satgas Yonif MR 413/Bremoro Berikan Bimbingan Belajar Lapangan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Bantu cerdaskan dan tingkatkan mutu pendidikan anak-anak Papua, Satgas Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro memberikan bimbingan belajar dengan membuka kelas lapangan di Kampung Kukup, Distrik Koya Koso.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif Mekanis Raider 413/Bremoro Mayor Inf Anggun Wuriyanto, S.H., M.Han., dalam rilis tertulisnya di Muara Tami, Papua, Jumat (24/7/2020).

Diungkapkan Dansatgas, kegiatan yang dilakukan Pos Koya Koso dipimpin Serka Hendrik Niko pada Kamis (23/7/2020) tersebut, merupakan langkah positif dalam meningkatkan mutu belajar anak-anak.

“Bimbel menjadi penyeimbang pendidikan, jika di sekolah guru sebagai pemberi ilmu secara formal, pada bimbel lapangan ini ada prajurit yang akan siap melayani setiap kesulitan pelajaran yang dialami anak-anak,” ucapnya.

Bantu Cerdaskan Anak Papua, Satgas Yonif MR 413/Bremoro Berikan Bimbingan Belajar Lapangan

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini dapat bermanfaat dalam mendorong semangat anak-anak untuk lebih giat belajar, sekaligus juga meningkatkan prestasi mereka di sekolahnya,’’ urai Anggun.

Lebih lanjut dikatakan, bimbingan belajar berupa kelas lapangan ini diberikan untuk mengisi kekosongan waktu anak-anak di masa pandemi Covid-19 dengan belajar mandiri di rumah.

Baca juga:  Salurkan Beras, Satgas Yonif R 641 Ringankan Beban 133 KK di Wiltas

“Karena kurangnya pemahaman serta bimbingan dari orangtuanya, banyak di antara mereka menganggap saat ini masa liburan, padahal karena masa pandemi Covid-19 inilah mereka diminta belajar mandiri di rumah masing-masing,” ucapnya.

“Tak jarang kami melihat, waktu anak-anak ini terbuang percuma dengan lebih banyak bermain daripada belajar. Makanya kami berinisiatif untuk membuka Bimbel ini dengan harapan mereka akan tertarik dan mau belajar bersama prajurit di alam terbuka,” tandas Anggun.

Di tempat terpisah, Serka Hendrik Niko mengatakan, pemberian Bimbel ini merupakan bentuk kepedulian Satgas dalam peningkatan kualitas pendidikan di perbatasan.

Bantu Cerdaskan Anak Papua, Satgas Yonif MR 413/Bremoro Berikan Bimbingan Belajar Lapangan

“Mereka generasi bangsa, senang rasanya melihat antusiasme dan kegembiraan anak-anak saat belajar. Di sela-sela kegiatan untuk menghilangkan rasa jenuh mereka, kita juga selingi dengan bermain kekompakan,” terangnya.

Lanjutnya, dalam kegiatan tersebut, dirinya juga dibantu beberapa personel yang bertugas sebagai guru selama Bimbel berlangsung.

“Para siswa diajarkan cara berhitung, menulis dan membaca, serta wawasan kebangsaan secara bersama-sama,” jelasnya.

“Sebagai tempat belajar, kita gunakan saung kecil untuk memudahkan para pelajar, dengan suasana santai penuh kasih sayang diharapkan mereka dapat mencerna pelajaran yang diberikan,” pungkas Hendrik. (Dispenad).

Baca juga:  Yonif Raider 300/Bjw Salurkan Zakat Fitrah Kepada Warga Kurang Mampu

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel