Skip to main content
Kodam XII/Tanjungpura

Bantu Warga di Wilayah Danramil Pemangkat Langsung Turun ke Lokasi Banjir Salurkan Bantuan.

Dibaca: 24 Oleh 09 Mar 2023Tidak ada komentar
Bantu Warga di Wilayah Danramil Pemangkat Langsung Turun ke Lokasi Banjir Salurkan Bantuan.
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Rayon Militer 06/Pemangkat Kapten Inf. Karyadi lansung turun ke lokasi bencana banjir guna memantau warga dan memastikan situasi wilayah yang ada di Desa Gugah Kec. Pemangkat, Kab. Sambas, Kamis (9/3/2023).

Dalam rangka membantu korban banjir diwilayah binaan agar berjalan dengan baik, kebersamaan yang dilakukan oleh Danramil 05/Pemangkat Kapten Inf Karyadi dan Anggota serta Muspika Pemangkat melakukan pengecekan ke lokasi yang terkena banjir yang diakibatkan karena curah hujan yang deras dengan durasi cukup lama, sehingga menghambat aktifitas warga Desa Gugah Kec. Pemangkat yang terkena banjir.

Danramil 05/Pemangkat bersama Muspika membagikan Beras, Telor dan mie Instan kepada warga yang terkena dampak banjir pembagin tersebut disesuaikan dengan jumlah warga yang terkena banjir,” Terangnya.

Danramil mengatakan, “Warga yang terdampak banjir banyak yang tidak masak akibat rumahnya terendam banjir, beberapa warga tidak masak lantaran genangan air yang masuk ke dalam rumah warga tersebut,” Ungkap Danramil.

“Diharapkan apa yang kami berikan bisa meringankan beban masyarakat terdampak banjir, meski masih belum bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari, tetapi pembagian sembako ini setidaknya bisa membantu warga yang kesulitan selama banjir,” Pungkas Danramil Kapten Karyadi (Dispenad).

Baca juga:  Wadan Kolakops Rem 121/ABW Pimpin Upacara Pembukaan Patroli Terkoordinasi TNI - TDM Seri 1 Tahun 2023

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel