Skip to main content
Akademi Militer

Bela Diri Militer Akmil Tampil di New Armada

Dibaca: 9342 Oleh 06 Jan 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Lembah Tidar, (6/1/14).  Gubernur Akmil Mayjen TNI Sumardi diundang menghadiri pembukaan Kejuaran tenis Yunior New Armada Cup yang berlokasi di Lapangan Tenis Indoor New Armada Magelang, Senin tanggal 6 Januari 2014. Gubernur Akmil diwakili oleh Kasubdepjasum Depjas Akmil Letkol Inf Syahrial. Bersama-sama dengan tim bela diri militer Yongmoodo Akmil, Letkol Inf Syahrial menyaksikan secara langsung penampilan personil militer Akmil yang mementaskan bela diri militer yongmoodo sebagai rangkaian serimonial pembukaan kejuaraan Tenis Yunior New Armada Cup.

Dalam rangka kejuaraan tenis yunior ini, Akmil diundang untuk mengisi acara pembukaan turnamen tersebut dan momen tersebut digunakan sebagai wahana untuk memperkenalkan bela diri militer yongmoodo kepada masyarakat luas.Berbagai bentuk seni bela diri yongmoodo diatraksikan, baik gerakan peregu maupun gerakan perorangan melalui adu ketangkasan bela diri. Kondisi tersebut memukau seluruh penonton dan panitia yang hadir dalam acara pembukaan turnamen tenis yuinior cup tersebut.

Menurut Letkol Inf Syahrial bahwa harapan Gubernur agar seni bela diri militer yongmoodo dapat diminati oleh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Magelang disamping bela diri yang lain seperti karate, taekwondo, silat dan lain sebagainya , imbuhnya.  Saat ini yongmoodo merupakan seni bela diri yang wajibkan kepada TNI-AD.  Hal ini sangat penting untuk mendukung olah yudha setiap prajurit TNI-AD saat berada di medan pertempuran.  Oleh karena itu, para Taruna Akmil sejak dini dilatih untuk memantapkan kemampuannya hingga lulus dari Taruna Akmil dengan menyandang Ban Hitam setingkat Dan I.  Demikian pula dengan seluruh organik Akmil baik militer maupun PNS wajib memiliki ilmu beladiri yongmoodo yang berasal dari negara Korea Selatan tersebut.

Baca juga:  Kodam Jaya Cek Awal Calon Taruna Akmil TA 2014

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel