Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

DANDIM  1005/MARABAHAN BERIKAN PENGARAHAN KEPADA ANGGOTA PASKIBRA

Dibaca: 455 Oleh 08 Agu 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat
Bertempat di Gedung SKB Marabahan  Barito Kuala Marabahan, Komandan Kodim 1005/Mrb Letkol Inf. Drs. Yamin memberikan pengarahan kepada anggota Paskibra dari Pemda Barito Kuala.
Kegiatan ini di laksanakan pada hari Kamis , 7 Agustus 2014 sekitar  pukul 20:00 Wit. Hadir dalam kegiatan tersebut Pasi Ter Kodim 1005/Mrb, para pelatih dan anggota Paskibra Pemda Barito Kuala.
Dalam sambutannya Komandan Kodim menyampaikan bahwa anggota Paskibra adalah generasi penerus bangsa yang terpilih dan mempunyai SDM yang di atas standart bila dibanding dengan generasi muda lainnya.
Dan untuk menjadi anggota Paskibra tentunya sudah melalui proses seleksi yang ketat, oleh karena itu Komandan berpesan agar berlatih dengan semangat dan optimal dan optimis bahwa Paskibra Pemda Batola dapat melaksanakan tugas  dengan sukses dan berhasil.
Selain itu Komandan Kodim juga memberikan wawasan kebangsaan tentang 4 konsensus dasar kehidupan berbangsa dan bernegara yang terdiri dari Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.
Baca juga:  Waspadai Kelompok yang Ingin Memecah Keutuhan Bangsa

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel