Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

DANDIM 1006/MTP MENYAMBUT SATGAS YONIF 623/BWU

Dibaca: 3231 Oleh 29 Nov 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Bertempat di Bandara Syamsudin Noor Landasan Ulin Dandim 1006/Mtp Letkol Inf Ade Eka Putra, S.I.P menyambut Satgas Yonif 623/Bwu Purna Tugas Operasi Pamtas RI-PNG di wilayah Papua. Penyambutan tersebut dipimpin langsung oleh Danrem 101/Ant Kolonel Inf Suharjono, S.I.P didampingi Dansat TNI Polri jajaran Korem 101/Ant beserta Ketua Persit KCK Koorcab Korem 101/Ant.

Satgas Yonif 623/Bwu tiba di Bandara Syamsudin Noor Landasan Ulin terdiri dari Tim I via Hercules TNI-AU A-1326 sejumlah 128 anggota dipimpin oleh Mayor Inf Andi Wadan Yonif 623/Bwu, Tim II Hercules TNI-AU A-1305 sejumlah 92 anggota dipimpin Kapten Inf Hisno. M, Tim ke III Hercules TNI-AU A-1321 sejumlah 128 anggota dipimpin Kapten Inf Febri dan Tim IV Hercules TNI-AU A-1320 sejumlah 128 anggota dipimpin oleh Lettu Inf Sunaryo.

Terhitung mulai tanggal 4 April 2014, Satgas Yonif 623/Bwu diberangkatkan untuk penugasan Operasi Pengamanan perbatasan dan telah melaksanakan tugas dengan baik. Dedikasi serta kontribusi positif telah diberikan dalam mewujudkan integritas NKRI di wilayah Papua, hal ini sekaligus merupakan implementasi diri sebagai Prajurit yang profesional dengan dilandasi jiwa Sapta Marga, Sumpah Prajurit serta pengamalan Delapan Wajib TNI yang telah mampu memberikan karya nyata bagi kondusifitas bangsa di wilayah perbatasan.

Baca juga:  Optimalisasi Dosir Elektronik Melalui Sistem Informasi Aplikasi Personel

Berbagai dinamika tugas mampu dihadapi dengan upaya-upaya untuk berbuat yang terbaik, sehingga memperoleh keberhasilan di daerah operasi dengan predikat baik, hal ini dilihat dari penilaian unsur pimpinan serta komponen terkait secara terukur dan obyektif. (Kodim 1006/Mtp)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel