Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

DANDIM 1305/BT HADIRI KEGIATAN PENANAMAN PADI PERDANA

Dibaca: 3251 Oleh 20 Jan 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Bertempat di areal persawahan Desa Kalangkangan Kec. Galang, Dandim 1305/BT Letkol Inf Patar Mospa Natanael Sitorus berserta dengan anggota Koramil 1305-11/Galang menghadiri kegiatan penanaman padi perdana sekaligus peletakan batu pertama pondasi saluran irigasi, yang mengusung tema “Dengan Pencanangan Gerakan Perbaikan Irigasi dan Gerakan Tanam Serempak Kita Tingkatkan Produktivitas Padi menuju Swasembada melalui kerjasama dengan Kodim 1305/BT”. (19/1).

Mari sama-sama kita tingkatkan prodiktivitas Padi guna mensukseskan program pemerintah menuju Swasembada Pangan karena tanpa adanya kerjasama tentunya hal tersebut sulit tercapai. Tutur Dandim 1305/BT disela-sela dialog dengan para petani.

Ditambahkan juga oleh Dandim bahwa Kodim 1305/BT akan tetap konsisten mendukung program Pemerintah mewujudkan Swasembada Pangan khususnya di wilayah Pembinaan Teritorial Kodim 1305/BT, untuk itu sekali lagi kami menghimbau kepada para kelompok tani, PPL, distributor pupuk, Kades, Camat dan Pemda Kab. Tolitoli mari kita bergandengan mensukseskan program Swasembada Pangan.

Hadir pada kegiatan tersebut Asisten I Bupati Tolitoli Drs. Sutirto Lamora, M.Si, Kadis Tanaman Pangan dan Holtikultura Ir. Moh. Akbarsyah, M.Si, Camat Galang Muker, S.Sos, Danramil 1305-11/Galang Kapten Inf Heri Supriyanto, Kapolsek Galang Ipda George Oley, Kades Kalangkangan Muh. Yayar, Sp, Penyuluh Pertanian Kec. Galang dan anggota Kelompok Tani Tunas Baru Desa Kalangkangan.

Baca juga:  Pangdam: Pelihara Hubungan Sesama Manusia Demi Menjaga NKRI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel