Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Danramil Bersama Muspika, Hadiri Rakor Pembentukan Panitia Pilkades Bandung Konang Madura

Dibaca: 84 Oleh 14 Sep 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Bangkalan – Komandan Koramil (Danrami) 11/Konang Kodim 0829/Bangkalan Kapten Chb Hasbolah menghadiri rapat kordinasi (Rakor)  dalam rangka pembentukan penitia dan persiapan pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Periode 2 Tahun 2016 yang akan dilaksanakan dalam waktu mendatang, dihadiri 100 orang terdiri dari Muspika Konang, Ketua BPD Konang, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat berlangsung di di rumah H Mubarok  Desa Bandung, Kecamatan Konang Kabupaten Bangkalan. Senin (14/9/2015)
Rakor kali ini dipimpin langsung oleh Camat Drs. M. Rasuli melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) bulanan dengan seluruh Kepala Desa dan instansi terkait.

“Banyak yang kita bahas dalam Rakor rutin bulanan tadi, diantaranya yang urgen yakni membahas persiapan penunjukan panitia Pilkades periode 2 tahun 2016,” jelas Drs. M. Rasuli.

Selain itu Drs. M. Rasuli menjelaskan, untuk menampung harapan warga tentang Pjs. Kades Desa Bandung Kecamatan Konang, yang saat ini dijabat oleh Heri dari Pegawai Kecamatan Konang diharapkan agar diganti H. Musawir asal Desa Bandung (putra daerah) dan juga yang bersangkutan dianggapam memiliki kemampuan untuk mempin dan memjukan desa, apalagi saat ini memiliki menjabat Kepala SDN Desa Bandung Kecamatan Konang, paling tidak sudah ada pengalaman memimpin dan berorganisasi, di sisi lain sudah kesepakatan warga dan direstui oleh Tokoh Agama KH. Idham Kholik pimpinan Pompes Al Ibrohimi Konang’, ungkap katanya.

Baca juga:  Antisipasi Pemilu Kada Serentak, Lamongan tanda tangani MoU Penegakkan Hukum Terpadu

Selain membahas pembentukan panitia Pilkasdes sambung Drs. M. Rasuli, dalam rapat yang juga dihadiri oleh Danramil 11/Konang dan Kapolsek Konang juga membahas antisipasi masalah sosial.

“Tadi kita juga bersama Danramil dan Kapolsek membahas masalah sosial. Dimana sesuai dengan pesan beliau-beliau di rapat bahwa apabila ada masalah agar sekiranya diselesaikan secara kekeluargaan,” ulas dia.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel