
Sebagai bentuk kepedulian terhadap Kesehatan Tubuh Prajurit dan Pns Militer agar terhindar dari penyakit, di Pendopo Griya Paramitra Cikaran Jl. Gajah Mada No. 4 Mojokerto, dilaksanakan Screning Darah untuk di identifikasi kalau ada gejala Tekanan Darah, Gula Darah dan Jantung, serta diadakan Penyuluhan Kesehatan yang diselenggarakan Denkesyah Mojokerto dipimpin langsung oleh Letkol Ckm Rofik Triwiyoso, SKM yang menjabat Dandenkesyah. serta diikuti oleh 200 Prajurit dan Pns yang berada di Satuan wilayah Mojokerto.
Sebelum acara dimulai Kasrem 082/CPYJ Letkol Arh Sinthu Bas Ignatius, S.Sos mewakili Danrem 082 dalam Sambutannya mengatakan “ kita sebagai Prajurit dan Pns harus dapat memelihara kesehatan tubuh agar selalu tetap sehat dan bugar, Terkait dengan berkembangnya penyakit Tekanan Darah dan Gula Darah ( Diabetes ) yang semakin meningkat di Indonesia kita perlu Antisipasi yang Cepat dan Tepat karena penyakit ini sangat mematikan dan belum ada obatnya. Penyakit ini sudah tidak mengenal Usia bahkan sudah banyak anak usia muda sudah menderita Tekanan Darah dan Gula Darah. Untuk itu mari kita simak apa yang disampaikan oleh Penyuluh agar kita bisa mencegah sejak dini terhadap penyakit ini, dan ucapan terimakasih kepada Team yang sudah meluangkan waktu dan memberikan penyuluhan semoga memberikan makna dan manfaat bagi kita semua.
Letkol Ckm Rofik Triwiyoso, SKM memberikan penyuluhan langsung tentang Tekanan darah yang menyebabkan gangguan jantung. Sedangkan Dr. Aneke yang menjelaskan bagaimana penyebab penyakit Gula Darah dan bagaimana cara mencegahnya, pada dasarnya penyebab semua penyakit akibat Pola Hidup yang tidak teratur terutama Pola Makan dan kurang berolah raga, untuk itu mari perhatikan pola makan kita secara teratur dan menu makanan yang baik dan berolah raga yang rutin guna untuk membantu pembakaran lemak dalam tubuh sehingga tubuh tetap sehat dan bugar. Demikian dikatakan Dandenkesyah Mojokerto.