Skip to main content
Satgas Pamtas

HUT Ke 77 TNI, Satgas Yonarhanud 3/YBY Gelar Pengobatan Gratis di Desa Wosia Tobelo Tengah

Dibaca: 82 Oleh 07 Okt 2022Tidak ada komentar
HUT Ke 77 TNI, Satgas Yonarhanud 3/YBY Gelar Pengobatan Gratis di Desa Wosia Tobelo Tengah
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke 77 TNI di daerah penugasan Maluku Utara, Satgas Yonarhanud 3/YBY melaksanakan kegiatan kemasyarakatan berupa pengobatan gratis di Desa Wosia Kec. Tobelo Tengah Kab. Halmahera Utara, Rabu (5/10/2022).

Dansatgas Yonarhanud 3/YBY Letkol Arh Achmad Yani dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/10/2022) mengatakan bahwa kegiatan seperti ini kedepannya akan terus dilakukan dikarenakan banyaknya keluhan masyarakat yang sakit.

*Jemput bola ke wilayah yang masih minim atau jauhnya faskes dari pemerintah, kita akan rencanakan untuk sampai ke pelosok sehingga masyarakat yang bekerja tidak harus pergi jauh dengan waktu yang cukup lama meninggalkan pekerjaannya, ” tuturnya.

Sementara itu Pasiter Satgas, Letda Arh Prawoto mengatakan bahwa bukan hanya pengobatan gratis, namun kegiatan yang bersentuhan langsung dalam membantu mengatasi kesulitan masyarat akan terus dilakukan.

Dokter Satgas Letda Ckm dr. Emanuel Pratita selaku penanggung jawab kegiatan pengobatan tersebut menyampaikan bahwa kebanyakan masyarakat di pesisir pantai ini menderita sakit batuk, pilek, demam dan yang berhubungan dengan gula darah.

Baca juga:  Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 621/Manuntung Resmikan Patung Ksatria Perkasa Sebagai Ikon Perbatasan

“Dari analisa kami, masyarakat di sini sebagian besar bekerja sebagai nelayan sehingga pola makan dan istirahat tidak teratur serta kurangnya diterapkan pola hidup bersih dan sehat. Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ns Julius Garo, S.Kep. Kepala Puskesmas Pitu yang telah membantu terlaksananya kegiatan pengobatan ini, ” ujar Emanuel.

Deby Tris Natari, S.E Kepala Desa Wosia menyampaikan rasa terima kasihnya atas pengobatan gratis dari Satgas.

“Atas nama warga Wosia khususnya RT 12, kami mengucapkan terima kasih kepada Satgas TNI yang telah bersedia melaksanakan kegiatan yang baik ini, harapan kami dari pemerintah pemerintah desa, lebih jauh nanti hubungan akan semakin intens dan bisa bekerja sama lagi, contohnya gotong royong bersama masyarakat dan lain-lain, ” tutur Kepada Desa Wosia. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel