Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Jalin silaturahmi Yonif 755/Yalet Laksanakan outbond dengan Pimpinan Dan Karyawan Telkomsel Merauke

Dibaca: 10 Oleh 11 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

 

Merauke, 10 Agustus 2015. Kepala Telkomsel Merauke beserta para anggota Telkomsel melaksanakan Outbond di Mako Yonif 755/Yalet, sederhana tapi meriah. Acara outbond yang diselenggarakan PT. TELKOMSEL Merauke di Yonif 755/Yalet merupakan wujud serbuan teritorial terhadap warga sipil luar yang ingin tahu apa sebenarnya TNI itu. Outbond diisi dengan pengetahuan tentang TNI AD dan beberapa tugasnya, Lempika, Jaring pendarat, dan Penyeberangan sungai.

Kepala PT. Telkomsel merauke Bapak Vinsen mengaku sangat senang bisa mengajak rekan kerjanya melaksanakan Outbond di Mako Yonif 755/Yalet. Setiap item acara didukung oleh beberapa Bintara pelatih dari Kompi Markas dan Kompi Bantuan untuk memberikan materi dan contoh untuk faktor keamanan serta dibantu oleh anggota Yonif 755/Yalet untuk ikut mengamankan kegiatannya. Acara berlangsung sampai sore hari dan ditutup dengan Foto bersama Kepala Telkomsel beserta anggota dan anggota Yonif 755/Yalet yang mendukung acaranya. Pendam 17 Cenderawasih.

Baca juga:  Secara Virtual, Pangdam XVII/Cenderawasih Ikuti Upacara HUT Ke-76 TNI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel