SAMARINDA, tniad.mil.id – Sebanyak 58 murid dan tujuh guru pendamping Taman Kanak-kanak (TK) Kartika V-11/Air Putih yang bernaung dibawah asuhan Yayasan Kartika Jaya Koordinator Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) Cabang 5 Daerah Mulawarman, mengunjungi kebun sayur Outlet Agribisnis UPTD-SPP di Jl. Toyib Hadiwijaya, Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), Kamis (22/11/2018).
Kepala Sekolah (Kepsek) TK Kartika V-11 Air Putih, Siti Aminah menceritakan, kunjungan tersebut merupakan sarana bagi para anak muridnya untuk menambah wawasan dan pengetahuan. Dari kunjungan itu, para anak muridnyanya akan dapat melihat dan belajar langsung mengenai alam, yakni tanaman dan sayuran.
“Kegiatan ini juga mengenalkan cara menanam sayur hingga proses panen sayur. Hal ini tentu menambah pengetahuan mereka sekaligus mengajarkan kepada anak-anak untuk menyukai sayuran guna melengkapi gizinya menjadi 4 sehat – 5 sempurna,” cerita Siti Aminah.
Para pelajar TK selama pelajaran outing class (kegiatan belajar mengajar yang diadakan diluar kelas) di kebun sayur terlihat gembira, karena disamping dapat melihat dan belajar langsung, mereka juga bisa ikut merasakan bagaimana rasanya memanen tanaman yang terdapat di kebun sayur ini.
“Dari sini, anak-anak murid dapat memiliki sebuah pengalaman berharga yang akan selalu mereka ingat,” ucapnya.