Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Keong Emas Dapat Rusak Tanaman Padi

Dibaca: 38 Oleh 06 Apr 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Babinsa Mangunsoko Koramil 15 Dukun Kodim 0705/Magelang Serda Sarjono melaksanakan pendampingan pemberantasan hama keong emas dilahan seluas 0,2 hektar milik Nur Yosokamto (54) anggota Poktan Ngudi Makmur Dusun Kajangkoso Desa Mangunsoko Kecamatan Dukun, Rabu (06/04/2016).

Keong emas merupakan hama sejenis siput yang keberadaanya  sangat merugikan petani karena apabila tidak diambil dan dibiarkan berkembang biak akan meruaak tanaman padi yaitu dengan memakan anakan dan batang padi.

Untuk mengatasi hama tersebut biasanya para petani mengambil satu persatu keong mas, dengan cara tersebut tentunya memakan waktu yang lama sehingga terkadang tidak bisa diambil keong-keong tersebut.

Babinsa Mangunsoko Koramil 15/Dukun memberikan contoh cara mengatasi hama keong emas yaitu dengan cara memasukan batu sebesar buah kelapa kemudian dimasukan ke dalam karung selanjutnya tinggal ditarik mengelilingi sawah.

“Setelah terbentuk sebuah aliran yang menyerupai parit apabila diberi genangan air keong emas akan terkumpul dan petani tinggal mengambil keong emas tersebut sehingga akan menghemat tenaga dan jumlah keong emas yang diambil akan lebih banyak” demikian kata Serda Sarjono. (agustinus.s)

Baca juga:  Koramil dan BP3K Serta Gapoktan Bersihkan Saluran Irigasi

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel