Skip to main content
Kodam XII/Tanjungpura

Kodam XII/Tpr Bersama RRI Siarkan Bela Negara

Dibaca: 8 Oleh 20 Apr 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

 

Pontianak, Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura bekerjasama dengan RRI Pontianak, RRI Sintang dan RRI Entikong menggelar program acara Talk Show “Dialog Khusus” dengan tema tentang Bela Negara yang berlangsung di RRI Pontianak Pro I FM 102.4 Mhz,  Jl. Jend Soedirman No 70, Pontianak Selasa (19/04).

Dalam program acara tersebut, Waaster Kasdam XII/Tpr Letkol Inf Asrianus Bulo dan Pabandya Sterdam XII/Tpr Letkol Inf Hardi menyampaikan materi siaran tentang kewajiban bela negara bagi setiap warga Negara Indonesia maupun bagi para generasi muda. Letkol Asrianus menjelaskan bahwa Bela Negara adalah sebuah konsep yang disusun oleh perangkat perundangan dan petinggi suatu negara tentang patriotisme seseorang, suatu kelompok atau seluruh komponen dari suatu negara dalam kepentingan mempertahankan eksistensi negara tersebut.

Selain itu, Letkol Hardi menyebutkan bahwa Bela Negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dalam menjalin kelangsungan hidup bangsa dan negara yang seutuhnya.

Baca juga:  Hindari Konflik, Polisi dan TNI Pontianak Apel Bersama

Sebagai narasumber lain yaitu Sekretaris umum keluarga alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Drs. H. Jipridin M.Si, menjawab pertanyaan pendengar tentang bela Negara dengan memerangi Narkoba. Jipridin menyatakan sepakat bahwa Narkoba musuh bersama yang akan merusak generasi muda, maka pemerintah tidak bisa bekerja sendiri harus mendapat dukungan dari semua elemen masyarakat.

Usai penyiaran Talk show di RRI Pontianak dilanjutkan Talk show di RRI Entikong berupa dialog Interaktif Program Siaran Belah Negara dengan Tema Membangun Semangat Sehati Sejiwa Memperkokoh NKRI. Dengan Nara Sumber Kasi Penmedlek Pendam XII/Tpr Mayor Kav Edi Wijaya.S.Sos.  Danramil 1204-21/Entikong Mayor Arm Wagiono, Wadan Satgas Yonif 144/JY Mayor Inf Kunto Wibisono, Kapolsek Entikong Kompol Agus Dwi Cahyono. SIK, Camat Entikong Suparman. MSi dan  Kesbangpol Kalbar, Kabid Nilai-Nilai Kebangsaan  Drs. Rene Renaldi. MSi. Yang di hadiri Siswa-Siswi SLTA Entikong.

Acara tersebut juga diisi oleh siswa siswi SMAN 1 dan SMAN 2 Sekayam serta SMKN 1 Entikong masing masing menyajikan nyanyian lagu lagu yang bertema kebangsaan  dan puisi tentang Semangat Bela Negara.

Baca juga:  Bela Negara, Mendidik Generasi Muda Untuk Jadi Pemimpin

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel