Komandan Kodim 0815 Letkol Inf Djohan Darmawan pada Rabu tanggal 30 September 2015 pukul 07.30 WIB s.d. selesai di Ruang Data Makodim 0815 Jl. Majapahit No. 1 Kota Mojokerto berkesempatan menghadiri sekaligus mengikuti kegiatan Bakti Sosial Donor Darah dalam rangka HUT ke-70 TNI Tahun 2015 yang mengusung tema “BERSAMA RAKYAT, TNI HEBAT, HANDAL, PROFESIONAL, SIAP MENGAWAL KEPENTINGAN NASIONAL MENUNU INDONESIA EMAS”.
Kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah bekerjasama dengan PMI Kab. Mojokerto, dihadiri oleh 148 orang dan 106 yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darah. Peserta donor darah terdiri Personel Militer Kodim 0815, Korem 082/CPYJ, Bapras Rem 082/CPYJ, Anggota Polres Kab. Mojokerto dan Polres Mojokerto Kota, Persit KCK Cabang XXX Kodim 0815 Mojokerto, Ormas FKPPI dan PPM serta, Tokoh Masyarakat. Authentifikasi : Kapenrem 082/CPYJ, Mayor Arm Imam Duhri