Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

Kodim 1002/Brb Adakan Pemeriksaan Awal Pasien Katarak

Dibaca: 8 Oleh 04 Jun 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Barabai, (3/6). Program bhakti sosial skala besar di wilayah Kalsel dari komando atas yang bekerjasama dengan Pemerintahan Daerah provinsi Kalsel yang meliputi “ Operasi Katarak, Khitanan Massal, Operasi Bibir Sumbing usia 13 tahun ke bawah, Operasi Hernia usia 10 tahun ke bawah, Pelayanan KB. MOP dan pemasangan Kaki Palsu mendapat sambutan yang antusias dari warga masyarakat Kab. Hulu Sungai Tengah hal ini terbukti dengan banyaknya calon pasien katarak sebanyak 114 orang dari Kodim 1002/Brb mengikuti pemeriksaan awal di Aula Sapta Marga Kodim 1002/Brb, dalam pemeriksaan awal ini juga diikuti oleh calon pasien dari Kodim 1001/Amt sebanyak 43 orang.

Pemeriksaan awal calon pasien katarak ini oleh Mayor Ckm dr. Nugraha, Spm dari Kesdam VI/Mlw didampingi oleh anggota Denkesyah Banjarmasin dan anggota Poskes 06.09.10/Barabai.

Salah satau calon pasien yang tertua an. Asmah dari desa Aluan Kec. Batu Benawa wilayah Koramil 1002-07/Pagat menyampaikan kepada panitia ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak TNI yang telah peduli dan terjun langsung dilapangan mencari para pasien katarak dengan harapan kegiatan ini membawa manfa’at bagi kita semua sehingga kami dapat menikmati indahnya dunia ini tanpa ada gangguan penglihan. (Kodim 1002/Barabai).

Baca juga:  MASIH DIBUKA PENERIMAAN CALON TAMTAMA PK GEL II TA 2014

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel