
Ngawi, – Personel Kodim Ngawi, melalui Koramil Jogorogo berupaya untuk terus memberikan wawasan sekaligus langkah-langkah terhadap warganya dalam mengantisipasi terjadinya bencana alam di desanya.
Komandan Kodim 0805/Ngawi, Kapten Chb Sutana, mengatakan, sosialisasi terhadap antisipasi terjadinya bencana alam sangat penting untuk diketahui para warga sekitar.
“sosialisasi antisipasi bencana alam ini harus dilakukan. Sebab, selain bentuk kepedulian TNI kepada warga, materi ini juga bisa menambah wawasan para warga disini,”kata Kapten Sutana. Rabu (21/10).
Ia menambahkan. Dalam mengantisipasi terjadinya bencana alam, Kapten Sutana menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mencintai dan merawat lingkungan sekitarnya. “kita himbau para warga untuk tetap menjaga lingkungan, itu hal sederhana sekali tapi sulit untuk dilakukan oleh warga,”Imbuhnya.
Menurut Kapten Sutana, ia bersama personelnya akan terus berupaya melakukan koordinasi dengan pihak maupun instansi terkait, khususnya BPBD Ngawi dalam melakukan sosialisasi tersebut. “kita akan terus berkoordinasi dan saling bersinergi, hal ini juga bertujuan untuk memberikan keselamatan kepada warga desa,”ucapnya.
Sebelumnya, Kodim Ngawi akan melakukan sosialisasi tersebut dengan menggandeng pihak maupun instansi terkait, hal itu dilakukan terhadap beberapa wilayah yang berpotensi terhadap terjadinya bencana alam.