Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Koramil Ngrambe Bantu Perbaiki Rumah Warga Tertimpa Pohon

Dibaca: 67 Oleh 27 Jan 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Ngawi. Sebagai wujud solidaritas dan kepedulian, Babinsa Tawangrejo, Koramil 0805/07 Ngrambe Sertu Warsito bersama BPBD, Polsek dan warga setempat membersihkan dan memperbaiki atasp rumah salah satu warga yang roboh tertimpa pohon.

bra1b

Dijelaskan oleh Sertu Warsito, atap rumah yang roboh ini milik Marjuki (45 tahun) yang tinggal di RT 01/RW 03 Dusun Doyong, Desa Tawangrejo, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Kamis (25/1/2018).

“Atap rumah yang roboh ini disebabkan hujan disertai angin kencang yang mengguyur Desa Tawangrejo, sehingga mengakibatkan pohon pete roboh dan menimpa rumah salah satu warga di desa ini,” lanjutnya.

Sementara itu, Danramil 0805/07 Ngrambe Kapten Caj Muslih mengatakan, sebagai prajurit TNI sudah menjadi tugas dan tanggung jawab ikut serta dan berperan aktif membantu kesulitan yang dialami masyarakat.

“Kegiatan ini juga merupakan wujud mendekatkan diri dengan masyarakat agar kemanunggalan TNI bersama rakyat dapat terwujud dan terjalin lebih erat lagi,” tuturnya. (Pendam V)

Baca juga:  Babinsa Koramil Kasreman Bersama Warga Gotong Rorong bangun Talud

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel