Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Korem 031/WB : Peduli Bahaya Asap, Koramil 07/Tanah Putih Bagi-bagi Masker

Dibaca: 37 Oleh 14 Sep 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Rohil (14/9/2015) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap bahaya kabut asap yang telah melanda provinsi Riau selama satu bulan terakhir ini, Koramil 07/Tanah Putih menggelar aksi bagi-bagi masker gratis, kepada pengguna jalan raya di jalan lintas Timur Ujung Tanjung Kecamatan Tanah Putih Kab Rokan Hilir.

Danramil 07/Tanah Putih mengatakan hal ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kabut asap yang telah melanda Riau, yang hingga saat ini sangat mengganggu aktifitas masyarakat Riau terutama masyarakat yang ada di Kecamatan Tanah Putih.

Sementara itu, Danramil 07/Tanah Putih menambahkan masker yang dibagi-bagikan ini diutamakan untuk masyarakat pengguna jalan atau pengendara
motor dan mobil terutama bagi masyarakat melakukan aktivitas sehari-harinya.

“Kami sangat peduli dengan kondisi lingkungan di wilayah Riau yang saat ini sedang dilanda asap yang semakin pekat walaupun telah turun hujan kabut asap semakin pekat. Dengan masker ini, kami ingin mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan mereka karena asap sangat mengganggu kesehatan dan meresahkan masyarakat,” terangnya.

Baca juga:  Di Tengah Longsor Susulan, Prajurit Kodam I/BB Terus Berjibaku Cari Korban Bencana Serasan

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel