Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Latihan Posko I Kodim 0307/Tanah Datar Resmi Ditutup

Dibaca: 70 Oleh 23 Apr 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kepala Seksi Operasi (Kasiops) Korem 032/Wirabraja, Kolonel Inf Wawan Erawan secara resmi menutup Gladi Posko I Kodim 0307/Tanah Datar di Makodim setempat, Jum’at (22/04).

Dalam kesempatan ini Kolonel Inf Wawan Erawan menegaskan, materi yang diperoleh para prajurit selama mengikuti latihan tersebut hendaknya betul-betul bisa diaplikasikan di lapangan, termasuk koordinasi dan penanganan bencana dengan unsur yang ada di pemerintah daerah, Sehingga jika sewaktu-waktu terjadi bencana bisa diterapkan dalam membantu masyarakat tanpa harus menunggu perintah.

“Prajurit harus mampu melaksanakan pengambilan keputusan secara cepat dan tepat dalam menghadapi berbagai permasalahan di wilayah. Prajurit juga dituntut bisa melaksanakan koordinasi dengan aparat terkait dan komponen masyarakat sesuai mekanisme dan prosedur perundang-undangan,” tegasnya.

Untuk lebih “Real” nya latihan, pada kesempatan latihan ini juga dilibatkan unsur-unsur penanggulangan bencana daerah diantaranya, BPBD, Basarnas dan Dari Dinas Pemadam kebakaran kabupaten Tanah Datar.

Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Bakti Agus Fadjari, S.IP., M.Si. Dalam amanat penutupan latihan Posko I Kodim 0307/Tanah Datar yang dibacakan Kolonel Inf Wawan Erawan mengatakan “Mengingat sangat pentingnya tujuan latihan ini, saya  berharap  hendaknya para pelaku dapat mengambil manfaat dari pelaksanaan latihan ini, sehingga nantinya memiliki kesiapan dalam mengantisipasi setiap kejadian yang mungkin terjadi di wilayah Kodim 0307/Tanah Datar  serta dapat memberikan bantuan kepada Pemda setempat dalam menangani bencana alam”.

Baca juga:  PRCPB Korem 033/WP Serahkan Bantuan Dari Kasad Untuk Korban Tanah Longsor Serasan

Selanjutnya ditambahkan, ”Peserta geladi hendaknya jangan cepat puas dengan selesainya Patihan Posko ini. Bagaimanapun juga kenyataan yang terjadi atau permasalahan aktual di lapangan selalu memiliki dinamika dan karakteristik yang berbeda sehingga diperlukan inovasi dan kreatifitas dalam menangani suatu masalah di lapangan yang terjadi”.

Secara umum Latihan Posko I yang diadakan selama tiga hari sejak Rabu (20/04) hingga Kamis (22/04) dengan tujuan meningkatkan kemampuan dan koordinasi Komandan dan Staf dalam merencanakan operasi. Kendati demikian ada beberapa evaluasi yang perlu dibenahi agar pelaksanaan latihan dimasa mendatang bisa dilaksanakan dengan lebih baik lagi. (Penrem 032/Wbr)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel