Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Motivasi Semangat Belajar, Babinsa Koramil Mapurujaya Bagikan Buku Tulis Gratis

Dibaca: 37 Oleh 08 Jul 2023Tidak ada komentar
Motivasi Semangat Belajar, Babinsa Koramil Mapurujaya Bagikan Buku Tulis Gratis
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Guna memotivasi semangat belajar anak-anak di desa binaannya, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya, Serma Fajar, bersama beberapa rekannya membagikan buku tulis gratis di Kampung Tipuka, Distrik Mimika Timur, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Kamis (6/7/2023).

Sepulangnya anak-anak dari sekolah, para Babinsa tersebut membagikan buku tulis secara gratis kepada mereka. Uniknya, Babinsa memberikan syarat bagi anak-anak jika ingin menerima buku gratis tersebut. Syaratnya yaitu mereka harus menghapal Pancasila, menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta memecahkan perkalian matematika.

“Agar anak-anak generasi penerus bangsa tidak lupa akan Pancasila, dan sekaligus mengetes kecerdasan mereka. Meski nilai dari sebuah buku tulis ini tidak seberapa, namun anak-anak begitu senang menerimanya. Mereka juga semangat sekali tadi saat mengucapkan Pancasila,” ungkap Serma Fajar.

Menurut Babinsa pula, lewat kegiatan ini, selain tugas sebagai TNI terlaksana, tugasnya sebagai aparat teritorial juga dapat dilaksanakan melalui serbuan teritorial dalam kondisi dan situasi apapun. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya dari Babinsa untuk menanamkan jiwa patriotisme kepada generasi muda yang dilandasi dengan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara. Pembagian buku gratis ini juga bentuk kepedulian para Babinsa kepada dunia pendidikan di tanah air. (Dispenad)

Baca juga:  Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Sidang Parade Calon Taruna Akmil TA 2022

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel