Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Pangdam IM Lantik 73 Bintara TNI AD

Dibaca: 1269 Oleh 02 Apr 2014Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Pandu Wibowo, SE melantik 73 Bintara PK TNI AD tahap I tahun ajaran 2013 dilapangan Upacara Rindam Iskandar Muda. Mata Ie Aceh Besar. Sabtu (29/3).

Pangdam IM dalam sambutannya mengatakan berkaitan dengan telah selesainya pendidikan ini, saya selaku Pangdam Iskandar Muda dan pribadi mengucapkan selamatkepada seluruh prajurit abituren dikmaba TNI AD tahap I Ta. 2013 yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan ini dengan baik.

Saya sangat  bangga, karena para bintara remaja sekalian telah mampu melewati pendidikan penggemblengan kawah chandradimuka selama 5 (lima) bulan di Rindam Iskandar Muda. hal ini menunjukkan bahwa para bintara remaja adalah orang-orang yang terpilih dan memiliki mental baja untuk menjadi seorang prajurit    TNI AD.

Kebanggaan ini hendaknya dapat dibuktikan dengan sikap dan perilaku nyata pada saat mengikuti pendidikan lanjutan maupun pada saat bertugas nantinya. tampilkan diri sebagai seorang prajurit yang profesional, mahir dalam olah keprajuritan, memiliki disiplin tinggi, dan patuh pada norma serta etika yang berlaku di dalam kehidupan militer.

Baca juga:  Tingkatkan Soliditas, Prajurit TNI Dan Polri Latihan Menembak Bersama

Seorang bintara adalah tulang punggung satuan karena fungsinya sebagai penghubung antara perwira dan tamtama. baik buruknya pelaksanaan tugas satuan sangat dipengaruhi bagaimana kemampuan bintara dalam membantu perwira melaksanakan tugas pokok satuan” Harap Pangdam.

Setelah mengikuti dikmaba tahap I ini, para bintara remaja akan melanjutkan ke pendidikan tahap kedua yaitu pendidikan kecabangan dipusat kecabangan masing-masing guna memantapkan penguasaan pengetahuan dan keterampilan serta wawasan sesuai dengan kecabangan masing-masing.

Diakhir sambutannya Pangdam mengucapkan terimakasih Kepada Danrindam IM beserta seluruh staf pengajar dan pelatih, saya menyampaikan terima kasih danpenghargaan yang setinggi-tingginya atas kerja keras yang telah dilakukan sehingga penyelenggaraan pendidikan dikmaba TNI AD Tahap I Ta. 2013 ini dapat terlaksana dengan baik. segera lakukan evaluasi dan gunakan hasilnya sebagai bahan untuk meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan di masa yang akan datang.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel