Skip to main content
Kodam Jaya

Pangdam Jaya Ajak Media Perangi Berita Hoax

Dibaca: 134 Oleh 23 Mei 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Jakarta. Padatnya aktivitas memimpin Kodam Jaya tak menyurutkan semangat Pangdam Jaya Mayjen TNI Joni Supriyanto untuk selalu bersilaturrahmi kepada semua komponen masyarakat, guna menjadikan ibukota DKI Jakarta menjadi lebih baik.

Kegiatan silaturahmi juga dilakukan ke media-media, karena Pangdam menilai media memiliki andil untuk membentuk karakter bangsa.

Sore ini, Selasa (22/5/2018), Pangdam Jaya didampingi Kasdam Brigjen TNI Herianto Syahputra beserta segenap pejabat Kodam Jaya, mengunjungi perusahaan media SCTV di SCTV Tower Senayan, Jakarta Pusat, dan diterima langsung oleh CEO Emtek Group Eddy Kusnadi Sariaatmadja.

Dalam kunjungan tersebut, Pangdam Jaya menyampaikan bahwa pertemuan yang digagas oleh Kapendam Jaya Kolonel Inf Kristomei Sianturi, bertujuan mengajak insan media untuk bersama-sama bersinergi membangun iklim Ibukota yang semakin baik.

“Kodam Jaya yang selama ini bersama insan media, selalu bersinergi untuk menjamin ketenteraman dan kesejukan Jakarta, terlebih jelang perhelatan akbar Asian Games 2018 dan Pemilukada Serentak 2018,” tegas Pangdam.

Terkait Asean Games, Pangdam menyampaikan bahwa Kodam Jaya akan mencurahkan segenap kekuatan untuk mendukung suksesnya kegiatan tersebut, dengan menerjunkan anggota untuk melaksanakan pengamanan.

Baca juga:  Pangdam Jaya Resmikan Penggunaan Lantai 2 Masjid At Taqwa Rindam Jaya

Mayjen TNI Joni Supriyanto berharap, segenap insan media terus bersinergi memberikan informasi yang positif dan tidak menyebarkan berita hoax yang tidak dapat dipertanggungjawabkan, sehingga menyesatkan masyarakat dalam memperoleh informasi.

Setelah berdialog dengan direksi, Pangdam Jaya beserta rombongan meninjau studio di area SCTV Tower.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel