Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Upacara Penutupan TMMD Ke-96 TA.2016

Dibaca: 3 Oleh 01 Jun 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jayapura – Panglima Kodam (Pangdam) XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Hinsa Siburian memimpin langsung kegiatan Upacara Penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-96 Tahun 2016 yang dihadiri juga oleh Bpk. Walikota Jayapura DR. Benhur Tommi Mano, MM yang bertempat di Lapangan Kantor Distrik Muara Tami Jayapura, Rabu (01/06).

Pada kegiatan Upacara penutupan TMMD kali ini, Pangdam XVII/Cenderawasih membacakan amanat Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) TNI Jenderal TNI Mulyono yang dimana dalam amanatnya Beliau menyampaikan banyak hal termasuk semangat kegotongroyongan dan kemanunggalan menyelesaikan program TMMD ke-96 ini.

KASAD TNI juga menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan elemen masyarakat yang telah membantu secara moril dan materil karena berkat kerja keras dan kesungguhan dari semua unsur, kegiatan TMMD ke-96 ini dapat terselenggara dengan aman dan lancar sesuai yang telah direncanakan.

Sebagaimana kita ketahui, bahwa program TMMD telah dimulai sejak tahun 1980-an dengan sebutan program ABRI Masuk Desa (AMD). Setelah melaui berbagai evaluasi dan penyempurnaan, program TMMD yang telah berlangsung selama lebih kurang 35 (Tiga puluh lima) tahun ini, telah nyata-nyata semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Pada TMMD ke-96 tahun 2016 ini sebanyak 33 (Tiga puluh tiga) sasaran fisik berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur yang tersebar di berbagai wilayah Kodam di seluruh Indonesia, diantaranya adalah pembangunan sarana transportasi berupa pembangunan jalan baru, rehabilitasi jalan, pengaspalan jalan, pemasangan paving, dan pengerasan jalan/rabat.

Baca juga:  Perbaikan Sarana Bermain TK Kartika VI-8 dan PAUD Kartika Kodim 1702/JWY

Selain itu juga terdapat sasaran non-fisik berupa penyuluhan kepada masyarakat, antara lain tentang Wawasan Kebangsaan, Pancasila, UUD 1945, Kamtibnas, Bahaya Narkoba, Terorisme, Kesejahteraan Masyarakat, Penanggulangan bencana alam. Di samping itu dilakukan juga kegiatan olah raga dan kesenian, pengobatan masal, Bazar serta pembagian Sembako. Pembangunan non-fisik ini sangat dibutuhkan dalam rangka membangun dan memperkokoh jiwa dan semangat nasionalisme masyarakat dalm menangkal berbagai ancaman disintegrasi bangsa yang dilancarkan melalui Proxy War berupa maraknya peredaran dan penyalahgunaan Narkoba, masih eksisnya bahaya terorisme, meningkatnya aksi kriminalitas secara kualitas dan kuantitas serta isu bangkitnya kembali komunisme baru. Oleh karenanya TMMD ini adalah salah satu upaya TNI AD dalam emperkuat pemberdayaan ketahanan masyarakat sebagai potensi kekuatan wilayah.

Selanjutnya apabila dalam pelaksanaan TMMD kali ini, terdapat tutur kata dan tingkah laku para prajurit saya, yang tidak berkenan dihati masyarakat, baik disengaja maupun tidak, saya sebagai KASAD menyampaikan permohonan maaf.

Sebelum mengakhiri amant ini, ada beberapa atensi dan harapan yanag perlu saya sampaikan sebagai tiindak lanjut dari program TMMD ke-96 ini :
Pertama, pelihara kebersamaan dan semangat gotong royong yang sudah terbina dengan baik serta pelihara hasil program TMMD, gar usia paakainya akan lama dan manfaatnya dapat dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang cukup panjang.
Kedua, kepada para Dansatgas TMMD ke-96 lakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD untuk dijadikan bahan perbaikan pada TMMD mendatang.
Ketiga, kepada seluruh peserta yang tergabung dalam satgas TMMD, dengtan selesainya kegiatan ini segera kembali ke induk pasukan masing-masing dan perhatikan faktor keamanan selama perjalanan.

Baca juga:  Kunker Di Timika, Pangdam XVII/Cenderawasih Beri Pengarahan Kepada Prajurit, PNS dan Persit

Demikian amanat saya pada Upacara Penutupan TMMD ini, akhirnya denagn memanjatkan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, pada hari ini, TMMD ke-96 secara resmi saya nyatakan ditutup.

Usai kegiatan Upacara, Pangdam beserta Walikota dan rombongan meninjau langsung pembangunan Taman dan Paving, serta Rumah Pastori yang merupakan hasil dari sekian kegiatan TMMD di daerah Muara Tami.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel