Skip to main content
Satgas Pamtas

Peduli Pencegahan Covid-19, Satgas Yonif 144/JY Sinergi Dengan KPPBC TMP C

Dibaca: 67 Oleh 11 Jun 2021Tidak ada komentar
Peduli Pencegahan Covid-19, Satgas Yonif 144/JY Sinergi Dengan KPPBC TMP C
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id — Dalam rangka menegakkan Prokes kepada masyarakat guna mengurangi penyebaran Covid 19 khususnya di daerah Badau Kabupaten Kapuas Hulu Kalbar, Satgas Pamtas Yonif 144/JY memberikan bantuan 1000 masker kepada Kantor Pelayanan dan Pengawasan Bea dan Cukai (KPPBC) TMP C, guna membantu masyarakat perbatasan .

Hal ini merupakan wujud dari sinergitas antara Satgas Pam Tas Yonif 144/JY dengan KPPBC TMP C Bea Cukai di batas negeri di wilayah Kecamatan Badau Kabupaten Kapuas Hulu Kalbar.

Peduli Pencegahan Covid-19, Satgas Yonif 144/JY Sinergi Dengan KPPBC TMP C

Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulis di Pos Kotis Satgas, Jumat (11/6/2021) menyampaikan, hal ini bertujuan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di daerah Badau dengan cara menggunakan masker sehingga dapat mengurangi resiko tertular Covid-19.

“Kami memberikan bantuan kepada KPPBC untuk mendistribusikan kepada masyarakat yang masuk maupun masuk wilayah Indonesia melalui pemeriksaan kantor Bea dan Cukai, ” terang Dansatgas.

Pihak KPBBC TMP C Bea Cukai dalam hal ini diwakili oleh Gerry Kasub Penindakan.

Baca juga:  Sinergitas Kodam I/BB, Poldasu dan Pemko Binjai Gencarkan Serbuan Vaksinasi

Peduli Pencegahan Covid-19, Satgas Yonif 144/JY Sinergi Dengan KPPBC TMP C

“Kami sangat senang mendapat masker yang diberikan oleh Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY karena hal ini berguna untuk menegakkan protokol kesehatan bermasker bagi kami dan juga masyarakat, ” ujar Gery.

Senada dengan dr. Ando Amadino selaku dokter Satgas , kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap disiplin penggunaan masker dapat diatasi dengan cara memberikan masker kepada masyarakat guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Badau Kabupaten Kapuas Hulu Kalbar. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel