
(Surabaya,12/08) Dalam rangka memperingati HUT ke-70 Kemerdekaan RI Tahun 2015. Babinsa Koramil 06/Kenjeran Kodim 0831/Sby Timur, tepatnya di Desa Bulak Kec. Kenjeran melaksanakan Program Kegiatan Pelatihan yaitu Mempersiapkan “PASUKAN PENGIBAR BENDERA & DRAMA KOLOSAL “.(10/08)
“Tahun ini Peringatan HUT RI Ke-70 di Kec. Kenjeran akan dilaksanakan oleh SMA WAHID HASIM. Sedangkan untuk Kec. Bulak akan dilaksanakan oleh SMAN 3 Kenjeran” jelas Mayor Arh Sumarjo S.Sos yang sehari-hari menjabat sebagai Danramil Kenjeran ini.
“Oleh karena itu Babinsa kita ikut terjun langsung dalam membantu kesiapan dan melatih para pelajar yang akan jadi pasukan pengibar bendera dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan RI mendatang” tegas Sumarjo.
Pelatihan Paskibraka oleh Anggota Koramil 06/Kenjeran sdh menjadi suatu Program Rutin Tahunan. Disamping Pelatihan Paskibraka Koramil juga kerjasama dgn unsur Muspika Kec. Kenjeran & Bulak dalam menyiapkan Drama Kolosal kejuangan di masing-masing Sekolah tsb, yang merupakan perwujudan Peningkatan Nasionalisme & Semangat Juang Pelajar & Pemuda Surabaya.
Rencana dari rangkaian kegiatan HUT RI ke-70 yang akan dilaksanakan pada hari Senin Tanggal 17 Agustus 2015 nanti akan diawali dengan Upacara Bendera dan dilanjutkan dengan Drama Kolosal & Ramah tamah bersama Tokoh Pejuang & Veteran serta Seluruh Komponen Masyarakat Kenjeran & Bulak. (Penrem 084/JT/DS)