Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Peringati HUT Ke 77 TNI, Kodim 0402/OKI Berikan Santunan Kepada Para Warakawuri

Dibaca: 138 Oleh 29 Sep 2022Tidak ada komentar
Peringati HUT Ke 77 TNI, Kodim 0402/OKI Berikan Santunan Kepada Para Warakawuri
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id- Memperingati HUT ke 77 TNI dan meningkatkan silaturahmi dengan Keluarga Besar TNI (KBT), Kodim 0402/OKI memberikan santunan kepada para Warakawuri yang berada di Komplek Perumahan Kodim 0402/OKI Kelurahan Paku Kecamatan Kayuagung Kabupaten OKI, Sumsel. Kamis, (29/9/2022).

Santunan berupa bingkisan sembako tersebut, diberikan dengan mendatangi langsung tempat tinggal para Warakawuri dan dipimpin langsung oleh Dandim 0402/OKI Letkol Inf Hendra Saputra, S.Sos., M.M., M.I.Pol

“Anjangsana ini sebagai wujud tali asih dalam meningkatkan hubungan kekeluargaan dari anggota TNI dan PNS yang masih aktif kepada anggota yang sudah purna tugas atau yang sudah meninggal dunia,” ujar Dandim.

Dandim yang dalam kegiatan itu didampingi Kasdim dan para Perwira Staf Kodim 0402/OKI berharap, bantuan bingkisan sembako yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban serta memberikan motivasi dalam menjalani kehidupan sehari-hari .

Sementara itu, Alex Sabirin putra dari Ny. Syahabah Thamrin salah satu Warakawuri yang mendapatkan bantuan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian Dandim 0402/OKI kepada para Warakawuri.

Baca juga:  PERSIT MENDUKUNG KEBERHASILAN TUGAS POKOK SATUAN

“Kedatangan Dandim beserta staf dan bantuan yang diberikan merupakan wujud perhatian serta kepedulian tulus kepada orang tua kami. Saya mewakili keluarga mengucapkan terima kasih, semoga TNI ke depan semakin jaya dan semakin dicintai rakyat,” pungkas Alex. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel