Skip to main content
Kostrad

Prajurit Yonarmed 16/Komposit Bantu Warga Korban Banjir Kampung Raja

Dibaca: 49 Oleh 18 Feb 2019Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA – tniad.mil.id – Sebanyak satu peleton prajurit Yonarmed 16/Komposit terjun langsung membantu warga Kampung Raja yang mengalami musibah banjir di Kabupaten Landak, Kalimantan Barat.

Tersebut disampaikan Danyon Armed 16/Kmp Letkol Arm Victor J. L. Lopupalan dalam rilis tertulisnya, Senin (18/2/2019).

Diungkapkan Danyon, karya bakti ini sekaligus membantu BPBD Kabupaten Landak dalam pendistribusian bantuan logistik serta memberikan pelayanan kesehatan kepada korban banjir di Posko pengungsian bencana banjir di Kabupaten Landak.

“Bencana banjir terjadi akibat tingginya curah hujan di daerah hulu Kabupaten Landak yang mengakibatkan meluapnya sungai Landak,”ujarnya.

“Dalam hal ini daerah paling parah menimpa Kampung Lalang dan Kampung Raja, dimana kedua tempat tersebut merupakan pemukiman yang berada di tepian Sungai Landak, “tegas Victor.

Selain itu jelasnya, penanganan bencana difokuskan untuk mengevakuasi warga yang rumahnya terendam banjir, memberikan bantuan logistik, serta memberikan bantuan pengobatan bagi korban bencana banjir yang membutuhkan.

“Yonarmed 16 akan membantu warga korban banjir dengan segala tenaga dan upaya menggunakan sarana prasarana yang ada, “ucapnya.

Baca juga:  Budaya Tikam Telinga Masyarakat Moiwani Di Didukung Koramil 1709-04/Yapbar

Menurutnya, saat ini masih turun hujan, dihimbau kepada masyarakat khususnya yang tinggal di daerah dataran rendah dan dekat aliran sungai untuk selalu waspada membaca alam. “Prajurit pun kita siagakan, apabila dibutuhkan guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, kita selalu siap,”pungkasnya mengakhiri. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel