
JAKARTA, tniad.mil.id – Untuk menjaga kedaulatan antara kedua negara RI dan Malaysia, personel Pos Gabma Nanga Badau Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 19/105 Trk Bogani melaksanakan patroli patok bersama Tentera Diraja Malaysia (TDM) di wilayah Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani, Letkol Arm Edi Yulian Budiargo, S.Sos., M.Han. dalam keterangan tertulisnya di Makotis Badau, Kamis (2/2/2023).
Dansatgas menjelaskan bahwa kegiatan patroli patok antara personel dari Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani bersama personel TDM adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh personel Pos Gabma setelah adanya pergantian personel dari Tentera Diraja Malaysia yang bergabung di Pos Gabma Nanga Badau.
“Setiap pergantian personel dari Tentera Diraja Malaysia (TDM) di Pos Gabma Nanga Badau kami melaksanakan patroli terhadap beberapa patok perbatasan yang terdapat di wilayah Kecamatan Badau di Indonesia yang berbatasan langsung dengan Distrik Lubuk Antu di Malaysia.
“Sebelumnya personel TDM yang bergabung di Pos Gabma Nanga Badau dari Batalyon 13 RAMD dan baru melaksanakan pergantian oleh personel dari Batalyon 10 Rejimen Renjer Diraja (RRD),” Ujar Dansatgas.
Pada kegiatan tersebut dilaksanakan pengecekan koordinat patok dengan menyamakan antara koordinat yang dimiliki oleh pihak Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani dengan koordinat yang dimiliki oleh pihak TDM. Selain itu juga memeriksa kondisi patok serta sekaligus melaksanakan patrol keamanan di garis perbatasan guna mencegah kegiatan ilegal di perbatasan.
“Patroli tersebut dipimpin oleh Pasiter Satgas Lettu Arm Maxy Pasombo dengan 2 personel dari TNI, sedangkan dari pihak TDM sebanyak 6 personel dipimpin Sjn Alee Ak Stephen.
Dalam pelaksanaanya, masing-masing personel baik dari pihak Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani maupun dari TDM membawa data patok yang akan dicocokkan, selain itu juga untuk memastikan keamanan di wilayah garis perbatasan antara Indonesia dan Malaysia dari segala macam kegiatan ilegal. (Dispenad)
- Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Patok Bersama TDM
- Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Patok Bersama TDM
- Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Patok Bersama TDM
- Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Patok Bersama TDM
- Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Patroli Patok Bersama TDM