
Dalam rangka pembinaan karier seorang prajurit menuju perubahan ke arah yang lebih baik dan sebagai bagian dari gerak serta dinamika organisasi, dilaksanakan pergantian pejabat sejumlah pejabat Kodam IV/Diponegoro. Serah terima dipimpin langsung oleh Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bayu Purwiyono, bertempat di Aula Makodam IV/Diponegoro (21/1).
Beberapa pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan antara lain Staf Ahli Bidang Ilpengtek dan Lingkungan Hidup dari Kolonel Arm Sapto Margo Wibowo, BA., kepada Kolonel Czi Joko Ari Saptomo, Kapaldam IV/Diponegoro dari Kolonel Cpl Eko Erwanto kepada penggantinya Kolonel Cpl Endang Sutardi, Kaajendam IV/Diponegoro dari pejabat lama Kolonel Caj Drs. Temu Hidayat kepada Kolonel Caj Sugeng. Selain serah terima jabatan juga dilaksanakan penyerahan tugas dan tanggung jawab jabatan Kapuskodalopsdam IV/Diponegoro dari Letkol Arh A. Zaky Basuki Rahmat kepada Pangdam IV/Diponegoro.
Dalam pengarahannya, Pangdam IV/Diponegoro menyampaikan kepada pejabat baru agar membangun semangat bekerja dan bertugas seoptimal mungkin, dengan senantiasa mengimplementasikan kepemimpinan lapangan yang komunikatif dan akomodatif.
“Perkuat terus soliditas dan solidaritas di dalam Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro dan bangun Komunikasi Sosial yang baik dengan masyarakat Jateng dan DIY”, jelas Mayjen TNI Bayu Purwiyono.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa, perkuatan soliditas dan solidaritas menjadi perhatian dan harus menjadi roh yang menjiwai semua kebijakan, program dan sistem di Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro dalam rangka mewujudkan Motto “Bersama Rakyat – Kodam IV/Diponegoro Kuat, Bersama Kodam IV/Diponegoro – Rakyat Jateng dan DIY Damai dan Sejahtera”.
Disisi lain, Pangdam IV/Diponegoro mengharap para perwira memahami terhadap kebijakan yang telah digariskan Kasad kepada seluruh Kotama jajaran TNI AD, khususnya Kodam IV/Diponegoro agar melaksanakan tugas pendampingan dengan jajaran Dinas Pertanian dan masyarakat petani di seluruh wilayah Jateng dan DIY dalam rangka menyukseskan Program Ketahanan Pangan.
Seluruh jajaran Kodam IV/Diponegoro harus menjalin kerjasama dan bergandeng tangan dengan berbagai instansi Pemerintah, swasta dan yang utama adalah membangun kemanunggalan TNI dengan seluruh Rakyat Jateng dan DIY.
Upacara sertijab yang berlangsung di Aula Makodam ini dihadiri para pejabat di jajaran Kodam IV/Diponegoro dan Ketua serta Ibu-ibu pengurus Persit Kartika Chandra Kirana PD IV/Diponegoro.