Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Serbuan Teritorial Satuan Bekang Lhokseumawe

Dibaca: 680 Oleh 14 Jan 2015Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Prajurit TNI Satuan Detasemen Perbekalan angkutan (Denbekang) 00-44-02/Lhokseumawe melaksanakan kegiatan Serbuan Teritorial Bekang bersama Warga Gampong Jawa Kota Lhokseumawe. Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut dimulai pada Pukul 08.00 Wib, Bertempat di Meunasah An-Nas Dusun Muthahuddin Gampong Jawa Kota Lhokseumawe. Kegiatan tersebut di Pimpin Langsung Oleh Komandan Detasemen Perbekalan Angkutan (Denbekang) Mayor Cba Kelly Jufri, SE, Senin (13/1).

Komandan Detasemen Perbekalan Angkutan Mayor Cba Kelly Jufri, SE mengatakan. kegiatan Serbuan Teritorial Bekang bertujuan dalam rangka mendukung Tugas bimbingan Teritorial (Binter) khususnya Satuan Detasemen Perbekalan dan Angkutan (Denbekang) 00-44-02/Lhokseumawe yang berada di Wilayah Kodam Iskandar Muda, dalam memperkuat Kemanungalan TNI dengan Rakyat melalui beberapa kegiatan yang menjadi bagian dari Serbuan Teritorial seperti, Gotong Royong Pembersihan Jalan dan Lingkungan setempat, Pengecetan dan perbaikan Meunasah An-Nas yang terletak di Dusun Muthahuddin Gampong jawa Kota Lhokseumawe, melaksanakan Masak bersama dengan Warga dan Makan Bersama, serta Sholat Dzuhur secara Berjamaah.

Selain itu, Sebagai Warga Baru sebagai Komandan Denbekang 00-44-02/Lhokseumawe. saya mengahrapkan kerjasamanya dari semua pihak Khususnya Warga setempat di seputaran Satuan Denbekang Kota Lhokseumawe,dalam menumbuhkan rasa kepedulian sosial serta menumbuhkan rasa kepedulian dalam melestarikan lingkungan dan merawat meunasah tempat kita untuk beribadah, Ungkap Mayor Cba Kelly.

Baca juga:  Semangat Babinsa Dampingi Petani Panen Padi

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel