Skip to main content
Berita Satuan

Sinergitas Satgas Yonif RK 744 Bersama Warga Laksanakan Pengecoran Kapel St. Kosmas

Dibaca: 156 Oleh 09 Nov 2020Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id– Kebersamaan dan sinergitas diwujudkan Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif Raider Khusus 744/SYB bergotong-royong bersama warga membuat teras Gereja Kecil (Kapel) Santo Kosmas di Dusun Batulu, Desa Lookeu Kecamatan Tasifeto Barat.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif RK 744/SYB Letkol Inf Alfat Denny Andrian, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Rabu (4/11/2020).

Diungkapkan Dansatgas, karya bakti pengecoran Kapel pada Selasa (3/11/2020) dilaksanakan personel Pos Lookeu dipimpin Danpos Lookeu Serka Athop Wichaksono beserta 8 orang personel bersama warga agar pengerjaan menjadi lebih cepat dan ringan.

“Bergotong-royong seperti ini akan menjadikan Satgas bersama warga semakin akrab, dan inilah wujud dari kemanunggalan,” ujarnya.

Dikatakannya, tempat ibadah yang layak bagi masyarakat di daerah perbatasan merupakan sebuah kebutuhan dasar khususnya dalam bidang kerohanian. Hal ini sangat erat kaitannya dengan kelayakan bangunan serta fasilitas penunjang kegiatan keagamaan yang ada di dalamnya.

“Kegiatan teritorial yang dilaksanakan oleh personel Pos Lookeu bertujuan untuk membantu dan meringankan kesulitan masyarakat, dan salah satunya adalah pengecoran teras Kapel bersama dengan masyarakat” jelasnya.

Baca juga:  Satgas Pengamanan Maluku Batalyon Arhanud 11/WBY Ajari Siswa TK Piru Melukis Mural

Di tempat terpisah, Danpos Lookeu Serka Athop Wicaksono mengungkapkan, warga yang ikut dalam pembuatan Kapel tersebut begitu senang dengan adanya kehadiran Satgas yang dengan sukarela melaksanakan gotong-royong dalam pengecoran teras Kapel, sehingga pekerjaan menjadi lebih cepat selesai.

“Kami berharap dengan selesainya perehaban Kapel ini, warga dapat beribadah dengan lebih nyaman dalam kegiatan keagamaan,” tandasnya.

“Kegiatan ini dilakukan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat agar keharmonisan TNI dengan masyarakat tetap terjaga dan menciptakan rasa nyaman di wilayah binaan Pos Lookeu,” imbuh Athop

Sementara itu, Kepala Desa Lookeu Kanisius F. Mauk S.Pt (31) mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Lookeu atas keringanannya menyumbangkan tenaga membantu warga.

“Terima kasih atas bantuan Bapak Satgas dari Pos Lookeu yang telah membantu dan meringankan pekerjaan kami dalam pengecoran teras Kapel di desa ini,” tutup Kanisius bangga. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel