Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Siswa-Siswi Yogjakarta Antusias Ikuti Sosialisasi Penerimaan Catar Akmil

Dibaca: 51 Oleh 19 Mei 2017Januari 19th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Yogyakarta. Sebanyak 150 orang siswa-siswi dari berbagai SMA Negeri maupun Madrasah se- Kota Yogyakarta, Kabupaten Bantul dan Kabupaten Sleman, mengikuti sosialisasi seleksi penerimaan Calon Taruna dan Taruni Akademi Militer (Akmil) yang digelar Korem 072/Pamungkas melalui Kodim 0734/Yogyakarta, Jawa Tengah, Rabu (17/5/2017).

Sosialisasi seleksi penerimaan calon Taruna dan Taruni Akmil ini terselenggara berkat kerja sama dengan Manajemen XT Square di pusat kuliner khas Yogyakarta, expo center dan pentas seni pertunjukan XT Square yang ada di Kota Yogyakarta.

Dandim 0734/Yogyakarta Letkol Inf Rudi Firmansyah, S.E., M.M, menyampaikan terima kasih kepada menejemen XT Square yang bersedia berkerjasama dengan Kodim 0734/Yogyakarta khususnya Korem 072/PMK. “Kegiatan ini menjadi momentum buat kita bersama untuk negara ini khususnya Kota Yogyakarta dan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, sehingga Provinsi DIY benar-benar menjadi kota yang kondusif, penuh dengan Bhinneka Tunggal Ika dan_”tepo seliro”_ dalam persatuan untuk bangsa Indonesia,”ujarnya.

Letkol Rudi Firmansyah juga menambahkan, sosialisasi ini menarik minat dari para siswa-siswi tingkat SMA, guna mengikuti seleksi Calon Taruna (Catar) Akmil. “Pada kegiatan ini juga dijelaskan bagaimana tata cara pendaftaran dan persyaratan-persyaratan Calon Taruna Akmil, mulai dari Persyaratan Umum, Persyaratan Tambahan, Persyaratan Khusus dan Persyaratan lainya,”ungkapnya.

Baca juga:  Personel Satgas Yonif 144/JY Sosialisasikan Prokes dan Bagikan Masker Warga di Perbatasan

“Faktor terpenting untuk menjadi Calon Taruna Akmil harus sehat jasmani dan rohani, sebab dengan memiliki kesehatan yang prima, seorang Taruna Akmil apabila sudah dilantik menjadi Perwira harus mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawab yang diberikan oleh TNI AD,” pungkasnya.

Sementara itu, Kaajenrem 072/PMK Mayor Caj Akbar menegaskan, seleksi penerimaan Taruna Akademi Militer merupakan salah satu program dalam pembangunan kekuatan personel TNI Angkatan Darat untuk memenuhi kebutuhan Perwira yang disiapkan untuk mengawaki organisasi TNI Angkatan Darat. “Untuk mencapai sasaran tersebut, TNI melakukan sosialisasi tentang seleksi penerimaan Taruna Akmil kepada siswa-siswi tingkat SMA, ” terangnya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel