Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Syukuran HUT ke-53 Kowad Dirayakan Sederhana

Dibaca: 1132 Oleh 23 Des 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-53 Kowad telah dilaksanakan dan puncaknya dilaksanakan syukuran secara sederhana namun khidmat. Dalam syukuran ini Aspers Kasdam V/Brawijaya Kolonel Inf Dwi Wahyudi selaku pembina harian Kowad membacakan amanat Kasad pada (22/12) di aula Kodam V/Brawijaya.

Tema peringatan kali ini, yaitu: “Berbuat Terbaik, Berani, Tulus dan Ikhlas, Kowad Siap Meningkatkan Profesionalisme Guna Mendukung Tugas pokok TNI AD”.

Dalam amanat Kasad yang dibacakan Aspers mengatakan bahwa lima puluh tiga tahun adalah perjalanan pengabdian Kowad yang cukup panjang. Oleh karena itu, berbagai keberhasilan dan prestasi yang telah dicapai Kowad hingga saat ini, tentu tidak terlepas dari kerja keras para pendahulu dan senior, serta pengabdian, dedikasi, perjuangan dan pengorbanan segenap sesepuh purnawirawan Kowad selama berdinas di satuan jajaran TNI AD.

Kinerja wanita juga sangat hebat. Kita melihat wanita di lingkungan TNI Angkatan Darat, saat ini sudah banyak pekerjaan tugas dan jabatan yang dipercayakan kepada Kowad. Cukup banyak prajurit Kowad yang berhasil meraih prestasi sangat membanggakan dan menempati posisi jabatan strategis hingga Jenderal bintang satu. Sampai saat ini sudah ada 9 (Sembilan) Jenderal Bintang Satu yang telah diraih oleh prajurit Kowad karena telah berhasil untuk berbuat yang terbaik.

Baca juga:  Ceramah Kejuangan Dalam Rangka Hari Bhakti Taruna Akademi Militer

Jabatan penting di lingkungan TNI Angkatan Darat sangat terbuka bagi prajurit Kowad yang berprestasi. Bahkan sejak tahun 2013 lalu, TNI Angkatan Darat juga telah menyiapkan Taruni Akmil, yang diproyeksikan untuk menjadi pimpinan TNI AD di masa depan.

Prestasi yang telah diraih oleh para pendahulu dan senior Kowad ini harus menjadi cambuk, motivasi dan semangat untuk tetap optimis berusaha meraih prestasi setinggi-tingginya. Namun setinggi apapun jabatan yang diraih, jangan sampai meninggalkan Kodrat sebagai wanita Indonesia yang menjunjung tinggi norma adat ketimuran, etika, sopan santun, serta harkat dan martabatnya sesuai dengan norma agama yang dianut, sehingga Kowad selalu dihargai dan dihormati di manapun bertugas dan berada.

Dalam acara syukuran kali ini dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh Aspers beserta Pakor Kowad dan diserahkan kepada anggota Kowad yang akan melaksanakan pensiun sebagai rasa terima kasih dan penghargaan yaitu atas nama Peltu Eky Widiasih satuan Minvetcaddam V/Brw dan Peltu Novi satuan Ajendam V/Brw. Acara syukuran diakhiri dengan hiburan dari Kowad untuk Kowad.

Baca juga:  Babinsa Bersama Petani Panen Padi di Wonosari Ngawi

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel