Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Tim Dari  Sterad  Meninjau Stok Beras di Gudang Bulog Pajangan

Dibaca: 1 Oleh 28 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kepala  gudang Bulog Pajangan, Pratikno  mengatakan saat ini stok beras  di tempatnya ada 2.700 ton diatas kapasitas gudang 2.000 ton. Dengan kapasitas yang ada, maka kondisi pangan khususnya ketersediaan beras di Bantul dipastikan cukup dan aman hingga enam bulan ke depan.

Demikian dikatakan Pratikno saat menerima tim Pengawasan Evaluasi (Wasev) Sterad yang meninjau ke gudang tersebut, Rabu (26/8) sore. Tim dipimpin  Kolonel Inf  Joko Sudiyono dengan anggota tim Kolonel Inf Asep Jauhari dan Letkol Arh Hari Purwanto. Selain meninjau ke gudang bulog  Pajangan juga meninjau ke gudang bulog  Gilangharjo, meninjau tanaman jagung di Triwidadi, tanaman padi dan irigasi di bulak Argorejo, Sedayu dan melihat kondisi lahan yang sudah mati 4 tahun dan kini ditanami lagi yakni di Jurug, Desa Argosari,Kec Sedayu seluas 14,7 hektar.

Selain itu tim juga mendengar pemaparan dari Dandim 0729/Bantul, Letkol (Kav) Tumadi. S Sos terkait kegiatan upaya kusus (upsus) ketahanan pangan di jajaran Kodim bantul.

Ditambahkan Pratikno, dengan stok yang mencukupi tersebut maka di tengah masyarakat tidak perlu muncul kekhawatiran jika beras akan langka.

Baca juga:  Koramil Muntilan Bantu Jamban Gratis Untuk Warga

Sedangkan Dandim mengatakan dalam Upsus ketahanan pangan di Kabupaten Bantul, pihaknya mengerahkan seluruh personil  khususnya Bintara Pembina Desa (Babinsa) untuk mendampingi petani  dalam rangka bisa mencapai ketahanan pangan dan swasembada pangan seperti dicanangkan oleh Presiden beberapa waktu lalu. Pada Babinsa ini sebelumnya sudah dibekali teknik pertanian baik padi, jagung kedelai (Pajale) ataupun pengoperasian alat pertanian modern.

“Para Babinsa bertanggung jawab untuk mendampingi para petani binaan di wilayahnya tentu bekerjasama dengan penyuluh di tempat tersebut,”kata Dandim.

Sedangkan Kolonel (Inf) Joko Sudiyono mengatakan kegiatan Wasev untk mengetahui sejauh mana program Upsus itu berjalan di wilayah Bantul. (Kodim Bantul)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel