Skip to main content
Satgas Pamtas

Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Satgas Yonif 511/DY Penyuluhan di Perbatasan Papua

Dibaca: 20 Oleh 01 Jul 2023Tidak ada komentar
Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Satgas Yonif 511/DY Penyuluhan di Perbatasan Papua
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Sebagai bentuk kepedulian terhadap tingkat kesehatan warga di perbatasan RI-PNG, Satgas Pamtas RI-PNG Statis Yonif 511/DY Pos Bupul 13 berikan penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin kepada warga binaan pos di Kampung Kirelly, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke, Sabtu (1/7/2023).

Dansatgas Yonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahwa kegiatan penyuluhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin ini merupakan salah satu bentuk perhatian dan kepedulian dari Satgas kepada masyarakat.

“Selain itu sebagai bentuk upaya kami agar masyarakat hidup lebih sehat dan lebih peduli akan kesehatannya serta dapat menerapkan pola hidup yang sehat,” ucap Dansatgas.

Terpisah, Danpos Bupul 13 Sertu Mei Adi Susila menjelaskan bahwa kegiatan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan serta sekaligus mensosialisasikan dengan mengajak masyarakat untuk menjaga kesehatan diri dan lingkungannya seperti mengkonsumsi makanan bergizi, istirahat yang cukup, olahraga yang rutin dan selalu membersihkan lingkungan sekitar.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini akan memotivasi masyarakat agar lebih memahami serta peduli terhadap kesehatan dan mengetahui pencegahannya dan diharapkan juga mereka bisa menyalurkan tentang kesehatan ini kepada keluarga serta masyarakat sekitar,” ucap Danpos.

Baca juga:  Naik Ketinggian 1400 MDPL, Dansatgas Pamtas Yonkav 6/NK Meninjau Daerah Sengketa Un-Resolved Segment

Andik (53) mewakili warga kampung mengucapkan terima kasihnya kepada anggota Satgas Yonif 511/DY yang telah memberikan penyuluhan kesehatan, pemerikasaan kesehatan dan pemberian vitamin kepada mereka.

“Kami di sini merasa bangga dengan kehadiran bapak TNI dari Satgas Yonif 511/DY, yang dengan tulus ikhlas sudah peduli dengan kesehatan kami semua dia kampung ini. Semoga Tuhan selalu memberkati Amin,” ucap Andik. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel