
Danrem 151/Bny Kolonel Inf Achmad Marzuki membuka Latihan Uji Siap Tempur Tingkat Kompi Yonif 731/Kabaresi, pada Kamis (6/11) di Mayonif 731/Kabaresi Masohi sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan dan kecakapan prajurit. Gelar Latihan Uji Siap Tempur Tingkat Kompi yang berlangsung selama 4 (empat) hari menguji prajurit Yonif 731/Kabaresi dengan materi penyergapan, penghadangan, lawan penghadangan, pengepungan dan pembersihan kampung dan pengamanan daerah.
Uji siap tempur kompi merupakan proses rangkaian kegiatan latihan yang dimulai dari tahap latihan tingkat perorangan sampai dengan tingkat kompi sesuai siklus latihan yang ada. Latihan ini bertujuan untuk menguji kesiapan tempur satuan tingkat kompi dalam suatu operasi setelah satuan tersebut melaksanakan latihan teknis dan taktis tingkat kompi.
Kata Danrem mewujudkan postur prajurit yang tangguh, handal dan profesional tidaklah mudah. Perlu dilakukan latihan yang terus menerus, bertahap, bertingkat dan berlanjut. Pelaksanaan latihan uji siap tempur ini, diselenggarakan dalam rangka mewujudkan kualitas prajurit yang profesional di bidangnya, sehingga mampu melaksanakan tugas dengan baik.
Sebuah latihan keterampilan di bidang militer akan berhasil dengan baik apabila mempunyai tujuan dan sasaran yang jelas. “Sesungguhnya latihan ini bukan semata-mata merupakan uji siap tempur yang memisahkan antara pelatih dengan yang dilatih, tetapi justru kerjasama yang baik dan inisiatif yang tinggi akan sangat menentukan keberhasilan latihan”, tegasnya.