
TNI AD – Jember. Tingginya curah hujan akhir-akhir ini di wilayah Jember, mengakibatkan beberapa saluran/selokan jalan mengalami pendangkalan.
Guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diingiankan, prajurit TNI dari Koramil 0824/28 Pakusari bersama warga Dusun Sumberdandang, Desa Ketosari, Kecamatan Pakusari, Kabupaten Jember, menggelar karya bakti dengan sasaran normalisasi selokan sepanjang 250 meter, Sabtu (17/2/2018).
Kegiatan ini bertujuan untuk menghindari terjadinya luapan air ke jalan dan pekarangan rumah warga, sehingga akan rentan timbulnya berbagai jenis penyakit.
Dibawah pimpinan Komandan Pos Ramil Pelda Sugito, personel Koramil 0824/28 Pakusari bersama warga tersebut bergotong-royong membersihkan saluran air di sepanjang jalan dengan menggunakan peralatan sederhana.
Pelda Sugito menyampaikan, karya bakti TNI ini dalam rangka memotivasi masyarakat untuk memelihara budaya gotong royong yang selama ini mulai menurun. “Budaya gotong-royong akan menunbuhkan rasa kekeluargaan, kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungannya,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Dandim 0824/ Jember Letkol Inf Arif Munawar menyampaikan, mendukung kegiatan yang dilakukan jajarannya, khususnya karya bakti yang dilakukan Pos Koramil Pakusari. “Karya bakti ini merupakan kegiatan yang harus dilaksanakan sepanjang waktu, karena manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat sekaligus memantapkan kemanunggalan TNI dan masyarakat sebagai pilar utama dalam memperkuat pertahanan wilayah dalam menunjang pertahanan NKRI,” tegasnya ( Pendam IV/Dip).