Surabaya– Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi menerima Audiensi dari Satuan Koordinasi Wilayah Barisan Ansor Serbaguna (BANSER) Provinsi Jawa Timur, Rabu(20/4/2016).
Pangdam menyambut baik dan mengucapkan selamat datang kepada rombongan Satkowil Banser Jatim ke Makodam V/Brawijaya.
Kunjungan kali ini bertujuan untuk silaturahmi dan memperkenalkan diri pengurus Satkowil Banser Jatim kepada Pangdam V/Brawijaya sekaligus membahas tentang ancaman bagi negara yang dimungkinkan dapat muncul di era saat ini seperti keberadaan PKI yang saat ini menjadi bahaya laten.
M. Ridwan sebagai Ketua rombongan kunjungan kali ini menjelaskan fungsi utama keberadaan Banser diantaranya bahwa Banser memiliki fungsi dinamisator, stabilisator, dan katalisator gerakan pemuda Ansor yang dapat mempererat hubungan silahturahmi, menumbuhkan rasa solidaritas serta kecintaan terhadap NKRI di tengah-tengah masyarakat.
Terkait dengan hal itu, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi mengapresiasi keberadaan Satkorwil Banser Jatim dan berharap keberadaan Banser Jatim dapat melakukan peran aktif dan positif bersama TNI dengan elemen masyarakat lainnya untuk mewuju melakukan pengamanan dan ketertiban terkait dengan kegiatandkan masyarakat Jatim aman pada khususnya dan mewujudkan Indonesia yang kuat dan mandiri pada umumnya.
Turut hadir mendampingi Pangdam V/Brawijaya dalam acara tersebut, Aster kasdam V/Brawijaya, Asintel Kasdam V/Brawijaya, Kapendam V/Brawijaya serta staf ahli Pangdam V/Brawijaya.