Skip to main content
Satgas Pamtas

Isi Liburan Sekolah, Satgas Yonif 403 Latih Anak Perbatasan Baris Berbaris

Dibaca: 41 Oleh 30 Jun 2021Tidak ada komentar
Isi Liburan Sekolah, Satgas Yonif 403 Latih Anak Perbatasan Baris Berbaris
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Mengisi waktu liburan sekolah dengan kegiatan bermanfaat, Personel Poskoki Oksibil Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 403/Wirasada Pratista melatihkan cara baris berbaris kepada anak-anak sekolah di Kampung Kutdol, Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 403/Wirasada Pratista Letkol Inf Ade Pribadi Siiregar, S.E., M.Si., dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Rabu, (30/6/2021).

Isi Liburan Sekolah, Satgas Yonif 403 Latih Anak Perbatasan Baris Berbaris

Dansatgas mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara mengisi liburan sekolah anak-anak dengan memberikan tambahan pengetahuan, dengan harapan dapat mendukung kegiatan dan proses belajar mengajar saat di sekolah nantinya.

“Melalui latihan ini diharapkan anak-anak mampu memperaktekannya di sekolah terutama saat mengikuti upacara bendera Merah Putih,” ujarnya.

Di tempat terpisah, Sertu Faisal Kurnia R mengatakan kegiatan yang dilatihkan meliputi cara berkumpul dan membentuk barisan, gerakan baris berbaris ditempat dan berpindah tempat.

“Anak-anak sangat antusias dan mengikuti latihan ini, karena kita berikan dengan suasana yang senang dan santai,” ujar Faisal.

Isi Liburan Sekolah, Satgas Yonif 403 Latih Anak Perbatasan Baris Berbaris

Ia pun mengatakan bahwa kegiatan ini juga untuk melatih dan menumbuhkan semangat kebersamaan antar anak-anak itu sendiri, juga menanamkan rasa nasionalisme yang tinggi pada diri para generasi penerus bangsa tersebut.

Baca juga:  Stand UMKM Produktif Binaan Satgas Yonarhanud 3/YBY dikunjungi Kapolda Maluku

“Semoga kelak mereka menjadi penerus bangsa yang cinta terhadap tanah air dengan karakter kuat dalam membangun negeri tercinta ini,” harap dan pungkas Faisal. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel