Skip to main content
Kodam VI/Mulawarman

Jangan Lakukan Kesalahan Konyol

Dibaca: 106 Oleh 19 Okt 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Balikpapan, (19/10) Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Benny Indra Pujihastono, S.I.P, di Makodam VI/Mlw Balikpapan Senin, 19 Oktober 2015 melepas Tim Petembak Kodam VI/Mlw yang akan berangkat ke Cilodong Jakarta dalam rangka membawa nama baik dan mengharumkan Kodam VI/Mlw pada even perebutan Piala Kasad Tahun 2015 ini. Tim yang berjumlah 53 personil tersebut dipimpin oleh Kolonel Cahyo (Staf Ahli Kodam VI/Mlw).

Dalam sambutannya, Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Benny Indra Pujihastono yang didampingi Kasdam VI/Mlw Brigjen TNI G.E.Supit, minta kepada seluruh peserta tim Kodam VI/Mlw untuk berlomba dan mengukir prestasi tembak sebaik mungkin.

Tampillah sebagai prajurit sekaligus petembak yang simpatik, berwatak kesatria yang memperoleh pengakuan yang tulus atas prestasi yang diperoleh melalui perjuangan yang gigih dan tidak mengenal menyerah serta jangan sekali-kali melakukan kesalahan yang bersifat konyol.

Dalam bertanding seperti tidak paham aturan main, perlengkapan tertinggal dan melakukan kegiatan yang membahayakan peserta lain sehingga bias di diskualifikasi dalam lomba. Selain itu, Pangdam VI/Mlw minta petembak Kodam VI/Mlw agar dalam mengikuti lomba tembak tersebut harus berlangsung dengan baik dan dapat mendorong tumbuhnya keinginan dan kemauan yang kuat untuk meraih prestasi terbaik pada diri setiap petembak dan mendorong penggiatan latihan menembak di satuan-satuan jajaran Kodam VI/Mlw khususnya dan TNI AD pada umumnya.

Baca juga:  Koramil 0804-06 Maospati Karya Bakti bersama Mahasisawa Universitas STIKIP

Pada bagian lain sambutannya, Pangdam VI/Mlw mengingatkan tim petembak Kodam VI/Mlw untuk selalu menjaga kesehatan, faktor keamanan baik personil maupun materiil, serta jaga citra positif Kodam VI/Mlw, pelihara semangat kebersamaan serta manfaatkan kesempatan ini untuk saling tukar pengetahuan dan pengalaman dalam hal keterampilan menembak. Tim petembak Kodam VI/Mlw yang berjumlah 53 personil tersebut, lima personil diantaranya adalah Kowad yang dipimpin oleh Mayor Caj (K) Rustin dari Ajendam VI/Mlw.
(Penerangan Kodam VI/Mlw)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel