Skip to main content
Satgas Pamtas

Luka dan Muntah Darah,  Satgas Yonif 623 Obati Bocah Asnia

Dibaca: 150 Oleh 08 Jun 2020Tidak ada komentar
Luka dan Muntah Darah,  Satgas Yonif 623 Obati Bocah Asnia
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Mengalami luka robek di pipi disertai muntah darah akibat terjatuh dari tangga, Asnia (9) diobati oleh Satgas Yonif 623/BWU.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 623/BWU, Letkol Inf Yordania, S.I.P,. M.Si., dalam rilis tertulisnya di Nunukan, Kalimantan Utara, Sabtu (6/6/2020).

Diungkapkan Dansatgas, peristiwa naas yang menimpa Asnia terjadi sekitar pukul 19.00 Wita pada Rabu (3/6/2020) malam.

“Selain luka robek pada pipi, Asnia juga lebam pada hidung dan sesekali muntah darah. Ini mungkin akibat benturan pada bagian kepala,” ujarnya.

Mengetahui putrinya butuh pertolongan segera lanjut Dansatgas, Sang bapak Numur (40) mendatangi Pos Labang untuk mengobati luka anaknya.

“Satgas pun meresponnya dengan mengirimkan Bintara Kesehatan (Bakes) Sertu Wahyu bersama dua personel Satgas menuju rumah korban di Desa Simantipal,” jelasnya.

“Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, anggota memberi pertolongan pertama dengan membersihkan luka lalu menjahit dan mengobatinya,” urai Yordania.

Melihat lukanya cukup serius tambah Yordania, anggota pun berkoordinasi dengan dokter Satgas di Nunukan agar segera dibawa ke rumah sakit terdekat.

Baca juga:  Penuh Haru, Dansatgas Yonif 511/DY Serahkan Bansos Kepada Anak-Anak Asrama SMK Negeri 6 Merauke

Luka dan Muntah Darah,  Satgas Yonif 623 Obati Bocah Asnia

“Tindakan preventif ini sebagai langkah kita agar Asnia mendapatkan pengobatan yang lebih lengkap,” tandasnya.

Di tempat terpisah, Bakes Satgas Sertu Wahyu, mengatakan tindakan medis awal yang dilalukan kepada Asnia, selain  membersihkan luka di pipi, juga mengobati lebam pada hidung yang selalu mengeluarkan darah.

“Selanjutnya adik Asnia, kita sarankan untuk dibawa ke rumah sakit untuk memeriksa bekas benturan di kepala agar mendapat pemeriksaan yang lebih lengkap,” terangnya.

Sementara itu, Numur sang ayah mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Satgas TNI terhadap anaknya.

“Saya sungguh terbantu, berkat kebaikan Bapak Satgas, anak kami pun langsung mendapat pertolongan dan pengobatan,” tuturnya.

“Sekali lagi terima kasih pak atas pertolongannya. Tidak terbayang apa yang akan terjadi pada putri kami, jika tidak segera ditolong Bapak Satgas. Teruslah selalu bersama kami ya Pak, ” pungkas Numur sambil berharap. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel